Salin Artikel

Nihil Kasus Baru Covid-19, PSBB Kota Tegal Tetap Diperpanjang

Seorang laki-laki berusia 56 tahun warga Kecamatan Tegal Barat menjadi pasien terakhir yang dinyatakan sembuh bertepatan dengan hari ke-14 PSBB, Rabu (6/5/2020).

"Alhamdulillah hari ini ada kabar baik, Kota Tegal zero Covid-19. Warga positif terakhir kemarin dinyatakan sembuh," kata Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono usai menerima kunjungan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, di Kecamatan Tegal Selatan, Kamis (7/5/2020).

Sejak PSBB tahap pertama diberlakukan pada 23 April hingga 6 Mei, tercatat tidak ada penambahan kasus positif baru terhadap warga Kota Tegal.

Masih tiga kasus dengan dua sembuh dan satu meninggal dunia.

Saat ini RSUD Kardinah Kota Tegal sebagai rumah sakit rujukan daerah sekitar hanya merawat satu pasien perempuan berusia 73 tahun warga Kabupaten Tegal.

Meski nihil kasus baru Covid-19, Pemkot Tegal tetap memperpanjang PSBB hingga 22 Mei 2020.

Penutupan akses masuk dan pemadaman lampu penerangan jalan umum (PJU) masih dijalankan untuk membatasi gerak warga.


Meski demikian, Dedy mengungkapkan, menjelang Lebaran, warga akan diberi kelonggaran untuk beraktivitas dengan membuka beberapa akses masuk dan menyalakan ulang PJU.

"Kita akan relaksasi dengan memberikan kelonggaran yang rencananya dimulai 15 Mei atau sepekan sebelum Lebaran," pungkas Dedy.

Sementara itu, data Dinas Kesehatan Kota Tegal, Kamis (7/5/2020), ada 7 kasus positif di Kota Tegal.

Selain 3 sembuh dan 3 meninggal dunia, 1 pasien masih dirawat warga Kabupaten Tegal. Dari total 7 kasus, 3 di antaranya warga Kota Tegal.

Selain itu, masih ada 10 PDP yang masih dirawat dari 75 orang. Sebanyak 4 PDP dirawat di RSUD Kardinah dengan 3 di antaranya warga Kota Tegal dan 1 warga Kabupaten Tegal.

Kemudian, 6 PDP dirawat di RSI Harapan Anda, dengan 3 di antaranya warga Kota Tegal, dan 3 warga Kabupaten Tegal.

Selain itu, ada 13 PDP meninggal dunia. Sebanyak 9 hasil swab dinyatakan negatif, 3 masih menunggu hasil, serta 1 balita berusia 1 tahun asal Kabupaten Tegal meninggal dengan hasil rapid test reaktif, tetapi hasil swab belum dirilis.

Adapun orang dalam pemantauan (ODP) yang masih dipantau ada 27 orang dari total 225 orang. Kemudian, ada 14 orang tanpa gejala (OTG) yang juga masih dipantau.

https://regional.kompas.com/read/2020/05/08/06440811/nihil-kasus-baru-covid-19-psbb-kota-tegal-tetap-diperpanjang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke