Salin Artikel

Detik-detik Tambang Batu di Rembang Longsor, 2 Orang Tewas dan 6 Truk Hancur

KOMPAS.com - Tambang batu di Desa Blimbing, Kecamatan Sluke, Rembang, Jawa Tengah, mengalami longsor.

Peristiwa naas tersebut terjadi pada Rabu (6/5/2020) sore.

Longsor terjadi saat enam truk sedang berhenti di bawah tebing untuk mengantre muatan batu.

Material runtuhan juga menghujani para pekerja tambang yang saat itu sedang berada di sekitar lokasi.

"Saat truk berhenti, longsor terjadi. Pekerja yang di atas truk tertimpa reruntuhan batu," kata Bambang saat dihubungi, Rabu (6/5/2020) malam.

Akibatnya musibah itu, tercatat enam orang menjadi korban dan dua di antaranya meninggal dunia.

Adapun identitasnya korban meninggal yakni Muhammad Abram (28), warga Kecamatan Gurem dan Solikin (30) warga Kecamatan Sluke.

Sedangkan empat korban luka adalah Angga (25), Qosim (35), Sutrisno (30), dan Dasrun (49). Mereka merupakan warga Rembang.

Kapolres Rembang AKBP Dolly A Primanto menambahkan, saat longsor terjadi truk tak bisa menghindar karena posisi sedang berhenti untuk mengisi muatan.

Akibatnya, reruntuhan material batu tersebut langsung menghujani truk yang ada di lokasi tersebut.

Enam truk pun hancur tertimbun material batu. Dua sopir truk tewas dan empat lainnya mengalami luka-luka akibat insiden itu.

"Enam truk kondisi hancur, jadi enam orang korban adalah sopir truk semuanya, dua meninggal dan empat luka-luka," kata Dolly ketika dihubungi Kompas.com, Kamis (7/5/2020).

Penulis : Kontributor Grobogan, Puthut Dwi Putranto Nugroho | Editor : Dheri Agriesta

https://regional.kompas.com/read/2020/05/08/03091641/detik-detik-tambang-batu-di-rembang-longsor-2-orang-tewas-dan-6-truk-hancur

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke