Salin Artikel

Kasus DBD Menurun, 1.474 Pasien Dinyatakan Sembuh di Sikka, NTT

Tercatat sebanyak 1.529 kasus DBD di Kabupaten Sikka hingga Rabu (1/4/2020).

"Di mana 1.474 sembuh, 36 dirawat, dan meninggal 14. Kasusnya cenderung menurun signifikan," kata Petrus saat dihubungi Kompas.com, Rabu.

Sejumlah rumah sakit dan puskesmas tak sesibuk dulu. Tempat tidur tambahan yang biasanya berada di lorong rumah sakit sudah ditarik kembali.

Meski kasus DBD menurun, Pemerintah Kabupaten Sikka tak melonggarkan upaya pemberantasan sarang nyamuk.

Alat fogging, kata dia, telah didistribusikan ke sembilan puskesmas di wilayah paling banyak pasien DBD.

Sehingga, petugas puskesmas bisa langsung melakukan fogging ketika ditemukan kasus baru penderita DBD.

Kabupaten Sikka merupakan salah satu wilayah paling parah terdampak DBD di Nusa Tenggara Timur (NTT).

Kabupaten Sikka bahkan tiga kali menetapkan kejadian luar biasa DBD sejak Januari 2020.

Tapi, Petrus menegaskan, status KLB DBD telah dicabut pada 18 Maret 2020.

"Status KLB dicabut karena jumlah kasus sudah menurun. Puji Tuhan, hingga hari ini, angkanya terus menurun signifikan," jelas dia.

https://regional.kompas.com/read/2020/04/01/12140461/kasus-dbd-menurun-1474-pasien-dinyatakan-sembuh-di-sikka-ntt

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke