Salin Artikel

UPDATE Longsor Cianjur: 37 Rumah Rusak dan 346 Jiwa Terdampak

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa yang terjadi Minggu (22/3/2020) dini hari itu.

Namun 16 rumah rusak berat, 7 rusak sedang dan 14 rusak ringan serta 104 lainnya terancam.

Sekretaris BPBD Cianjur Mokhamad Irfan Sofyan menyebutkan, pihaknya telah mendirikan posko pengungsian serta mendistribusikan bantuan logistik.

“Kemungkinan jumlah rumah yang rusak masih akan bertambah, karena petugas Retana masih melakukan asesmen di lapangan hari ini,” kata Irfan kepada Kompas.com, Senin (23/3/2020).

Disebutkan, beberapa lokasi bencana masih belum bisa dijangkau kendaraan karena akses jalan terhalang material longsor.

“Kita terjunkan alat berat untuk membuka jalan yang tertutup. Seperti yang terjadi di Kampung Pasarean dan Munjul. Jalan tertimbun longsoran,” ujar dia.

Sementara itu, Camat Cibeber Ali Akbar mengatakan, warga yang rumahnya rusak berat dan ambruk telah diungsikan ke tempat aman.

 "Sebagian besar tinggal sementara di tenda pengungsian dan madrasah. Namun, ada juga yang memilih menumpang di rumah kerabat dan saudara," kata Ali.

Ada pun ke-8 kampung terdampak bencana tanah longsor tersebut, yakni Kampung Belendung, Cikadu, Pasarean, Munjul, Cihurip, Cibeunying, Cikerebek, dan Kampung Cijeungjing.

Diberitakan sebelumnya, lereng bukit setinggi 200 meter longsor dan menimpa permukiman di Desa Karangnunggal, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Minggu (22/3/2020) dini hari.

Material longsor berupa tanah lumpur, batu dan pepohonan itu menerjang rumah-rumah warga hingga hancur.

Tercatat ada 20 rumah yang ambruk dan belasan lainnya rusak.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

Selain merusak rumah, material longsor juga mengakibatkan hewan-hewan ternak warga hilang, dan diduga tertimbun longsor. 

https://regional.kompas.com/read/2020/03/23/19335891/update-longsor-cianjur-37-rumah-rusak-dan-346-jiwa-terdampak

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke