Salin Artikel

Dekat Surabaya, Gresik Tetapkan Darurat Pencegahan Covid-19

GRESIK, KOMPAS.com - Mengantisipasi penyebaran virus corona (Covid-19) Pemkab Gresik mengambil langkah-langkah strategis, terlebih melihat Surabaya yang sudah ditetapkan sebagai zona merah.

Meskipun hingga Senin (23/3/2020) belum ada pasien yang dinyatakan positif Covid-19 di wilayah Kabupaten Gresik, Jawa Timur.

Setelah membentuk satuan tugas gugus pencegahan dan penanggulangan Covid-19 dengan dikomandani oleh Plt Sekretaris Daerah (Sekda) Gresik, Nadlif, Bupati Gresik Sambari Halim Radianto lantas menandatangani surat mengenai status darurat pencegahan Covid-19 tertanggal 21 Maret 2020.

"Kami bekerja demi masyarakat, mudah-mudahan langkah yang kami lakukan tidak menjadi ketakutan kepada masyarakat. Saya sudah mengimbau hingga tingkat desa untuk tetap tenang, tapi tetap bekerja dalam penanganan pencegahan Covid-19," ujar Nadlif, kepada wartawan di Gedung Pemkab Gresik, Senin (23/3/2020).

Adapun Saifudin Ghozali yang menjabat sebagai sekretaris satuan gugus tugas menambahkan, ada tiga acuan yang digunakan dalam menentukan penanganan darurat pencegahan Covid-19 di Gresik.

"Pertama, karena posisi Gresik tidak ada batas dengan Surabaya, yang sudah menjadi zona merah dengan 29 positif Covid-19 per hari ini," ucap Ghozali.

"Kedua, karena TKI kita (asal Gresik) jumlahnya luar biasa dan saat ini beberapa sedang pulang ke kampung halaman. Sementara ketiga, karena penyebaran virus corona tidak bisa diprediksi," kata pria yang juga menjabat Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Gresik ini.

Meski tidak akan melakukan lockdown, namun sesuai informasi yang didapat olehnya dari Dinas Perhubungan Gresik, maka akan dilakukan antisipasi pencegahan penyebaran virus corona di Gresik dengan cara melakukan pemeriksaan kondisi tubuh pekerja, baik yang berasal dari Surabaya maupun sebaliknya.

"Sepertinya mulai besok pagi. Pekerja dari Surabaya yang akan masuk ke Gresik akan dicek suhu tubuhnya, pagi jam berangkat kerja. Sementara sore sebaliknya, pekerja asal Gresik yang dari Surabaya yang dicek suhu tubuhnya," kata Ghozali.

Selain itu, langkah antisipasi lain yang dilakukan adalah dengan menggalakkan penyemprotan desinfektan ke beberapa tempat yang dianggap strategis.

Serta mulai mengimbau kepada warga, untuk menghindari aktivitas kerumunan dan menghabiskan waktu di rumah.

https://regional.kompas.com/read/2020/03/23/18385731/dekat-surabaya-gresik-tetapkan-darurat-pencegahan-covid-19

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke