Salin Artikel

Resmikan Stadion Manahan Solo, Jokowi Harap Bisa Digunakan untuk Piala Dunia U-20

Berdasarkan pantauan Kompas.com, Presiden Jokowi dengan didampingi Ibu Negara Iriana tiba di stadion sekitar 20.00 WIB.

Turut mendampingi para menteri Kabinet Indonesia Maju, Ketum PSSI Mochammad Iriawan atau Iwan Bule, Gubernur Jateng Ganjar Pranowo, Wali Kota Surakarta FX Hadi Rudyatmo dan pejabat di lingkungan Pemkot Surakarta.

Peresmian Stadion Manahan ditandai dengan penandatangan prasasti dan penyerahan bola secara simbolis perwakilan anak gawang kepada Presiden Jokowi.

"Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim dengan memohon rahmat dari Tuhan yang Maha Esa pada malam hari ini saya nyatakan, saya resmikan renovasi dan pengembangan Stadion Manahan Solo," ucap Presiden Jokowi disambut tepuk tangan suporter yang hadir di Stadion Manahan Solo.

"Setelah mengalami renovasi besar-besaran, Stadion Manahan Solo menjadi stadion yang megah dan memiliki fasilitas jauh lebih baik," katanya menambahkan.

Sehingga, Presiden berharap Stadion Manahan bisa ditetapkan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) dan otoritas sepak bola tertinggi di dunia (FIFA) sebagai stadion untuk Piala Dunia U-20 tahun 2021.

"Kita berharap tentunya di 2021 Stadion Manahan Solo bisa ditetapkan sebagai stadion untuk Piala Dunia U-20 oleh PSSI maupun FIFA," terang Jokowi.

"Sehingga kita nanti bisa bersama-sama melihat laga internasional di stadion yang sangat megah ini," ungkap Presiden Jokowi.


Dengan diresmikannya Stadion Manahan oleh Presiden Jokowi, maka pengelolaan stadion diserahkan kepada Pemkot Surakarta.

"Tadi tepat pukul 07.00 WIB telah diserahkan pengelolaan sementara Stadion Manahan dengan pagu anggaran Rp 301 miliar kepada Pemerintah Kota Surakarta," kata Wali Kota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo.

Rudy mengajak kepada seluruh suporter dan masyarakat Solo untuk bersama-sama menjaga dan merawat Stadion Manahan dengan sebaik-baiknya.

Setelah meresmikan Stadion Manahan, Presiden Jokowi, Ibu Negara Iriana, para menteri Kabinet Indonesia Maju, Ketum PSSI Mochammad Iriawan atau Iwan Bule, Gubernur Jateng dan Wali Kota Surakarta turut menyaksikan pertandingan persahabatan antara Persis Solo vs Persib Bandung.

https://regional.kompas.com/read/2020/02/15/22473771/resmikan-stadion-manahan-solo-jokowi-harap-bisa-digunakan-untuk-piala-dunia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke