Salin Artikel

Gempa Beruntun Magnitudo 5,0 dan 5,3 Guncang Sulawesi Utara

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyebutkan, gempa magnitudo 5,0 terjadi pada pukul 18.52 WITA.

Lokasi gempa 1.50 LU, 126.14 BT (113 kilometer TimurLaut Bitung-Sulut)BITUNG-SULUT), dengan kedalaman 10 kilometer.

Gempa dirasakan di Kota Manado, Bitung, Tomohon, Minahasa Tenggara, Siau, Tagulandang, dan Pulau Mayau dirasasakan III MMI.

Sementara gempa magnitudo 5,3 terjadi pada pukul 18.55 WITA. Lokasi gempa 1.46 LU, 126.18 BT (117 kilometer TimurLaut Bitung-Sulut), kedalaman 10 kilometer.

Kepala Seksi Data dan Informasi BMKG Stasiun Geofisika Manado Edward Henry Mengko menjelaskan, ditinjau dari kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi adalah jenis gempa bumi berkedalaman dangkal akibat aktivitas patahan di lempeng Laut Maluku.

"Gempa bumi dengan 5,0 dan 5,3 magnitudo yang terjadi beruntun ini adalah bagian dari gempa susulan magnitudo 7,1 yang terjadi tanggal 15 November 2019 di Laut Maluku," jelasnya lewat pesan singkat saat dikonfirmasi, Selasa malam.

https://regional.kompas.com/read/2019/12/03/19312961/gempa-beruntun-magnitudo-50-dan-53-guncang-sulawesi-utara

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke