Salin Artikel

Nekat Melintas di Rel, Seorang Warga Tewas Tertabrak Kereta

Humas PT KAI Daop 5 Purwokerto Supriyanto mengatakan, peristiwa tersebut bermula Kereta Api Fajar utama Yogyakarta relasi Yogyakarta-Pasar Senen melintas di petak tersebut sekitar pukul 10.12 WIB.

"Informasi dari Pusdalop Purwokerto bahwa pada saat kereta melintas di KM 328+2/3 jalur hilir petak Karangsari-Patuguran ada orang melintas," kata Supriyanto melalui keterangan tertulis, Selasa.

Menurut Supriyanto, masinis sudah memberikan semboyan 35, namun korban tidak mendengar. Akibatnya, korban tertabrak kereta api.

"Petugas datang ke lokasi dan mengevakuasi korban. Kereta api berhenti di Stasiun Patuguran guna cek rangkaian, dan membuat laporan kejadian luar biasa. Kereta api aman tidak ada kerusakan dan melanjutkan perjalanan," ujar Supriyanto.

"Permasalahan ditangani polsek Pekuncen Polres Banyumas. Jalur kereta api sudah steril aman dan perjalanan kereta api normal kembali," kata Supriyanto.

Kapolsek Pekuncen AKP Susanto mengatakan, korban atas nama Isomudin Sofyan (26) warga Desa Karangkemiri, Kecamatan Pekuncen, Kabupaten Banyumas.

"Jasad korban sudah dibawa ke RSUD Margono Soekarjo Purwokerto," ujar Susanto.

https://regional.kompas.com/read/2019/11/26/15373081/nekat-melintas-di-rel-seorang-warga-tewas-tertabrak-kereta

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke