Salin Artikel

Peringatan Hari Guru, Ridwan Kamil Hadiahi Guru SD-nya Umroh

Kunjungan Emil, sapaan akrabnya, sebagai bentuk penghormatan kepada guru pada peringatan Hari Guru Nasional.

Suasana haru mengiringi pertemuan Emil dan Nunung yang merupakan guru SD Banjarsari 3.

Emil mengatakan, malam sebelumnya ia sempat ingin mengunjungi salah seorang gurunya.

"Guru saya banyak, tapi entah kenapa yang terlintas di kepala hanya Bu Nunung. Makanya tadi malam saya bilang ke ajudan carikan mantan guru saya namanya Bu Nunung, alhamdulillah ketemu," ujar Emil.

Nunung punya peran besar dalam membentuk karakter dan kepribadiannya.

Emil bercerita, saat SD, ia pernah memecahkan kaca ruang guru hingga dihukum membersihkan ruangan kelas selama tujuh hari.

Meski Emill terbilang anak yang hiperaktif, Nunung saat itu melihat ada potensi dalam diri Emil kecil yang bisa dikembangkan dan diarahkan ked alam aktivitas keorganisasian, seperti Paskibra atau Pramuka. 

"Kalau kita refleksi siapa kita hari ini itu karena peran guru yang luar biasa, jadi leadership saya hari ini sebagai gubernur itu sekian persennya karena motivasi dari Bu Nunung. Bu Nunung ini mengarahkan saya supaya hiperaktif ini disalurkan ke aktivitas keorganisasian seperti Paskibra, Pramuka, tarian masal," tutur Emil.

Sebagai bentuk terima kasihnya, Emil akan memberangkatkan Nunung beribadah umroh ke Tanah Suci.


"Beliau ingin saya umrohkan bersama suaminya, mudah-mudahan saling mendoakan. Dan ternyata beliau suka mendoakan saya karena sering melihat di televisi lalu teringat batinnya," kata Nunung.

Mendapat hadiah tersebut, Nunung pun mendoakan agar Emil selalu menjadi pemimpin yang amanah.

"Harapan buat Cep Emil, saya doakan supaya lebih maju lagi, sehat jasmani dan rohaninya. Terima kasih sudah ingat saya dan mau datang ke rumah yang sederhana ini," ucap Nunung.

https://regional.kompas.com/read/2019/11/25/16082431/peringatan-hari-guru-ridwan-kamil-hadiahi-guru-sd-nya-umroh

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke