Salin Artikel

Musim Hujan di Sulsel Diprediksi Terjadi di Pertengahan November

Salah satu prakirawan BMKG Wilayah IV Makassar Rizky Yudha mengatakan, saat ini di wilayah Makassar dan sekitarnya, hujan sudah turun namun masih dalam intensitas ringan hingga lebat atau hujan lokal.

"Dari pengamatan memang terjadi variatif curah hujannya dari kategori intensitas ringan hingga lebat di kota Makassar. Untuk satu pekan ke depan untuk wilayah Kota Makassar dan sekitarnya diperkirakan cuaca berpotensi hujan dengan intensitas ringan bahkan lebat pada siang hari yang bersifat lokal," kata Rizky, Minggu (10/11/2019).

Saat musim hujan terjadi di Makassar, kata Rizky, diperkirakan wilayah Pantai Barat Sulawesi Selatan juga bakal memasuki musim hujan. Wilayah ini mulai dari Maros, Pangkep, Parepare hingga Pinrang.

Prakiraan musim hujan ini mundur satu pekan dari prakiraan sebelumnya. Rizky mengatakan penyebabnya dikarenakan kondisi global yakni El Nino dan La Nina berada dalam kategori netral.

"Tapi karena suhu muka laut di Indonesia yang cukup dingin menyebabkan awal musim hujan mundur satu dasaria," tuturnya.

Rizky menambahkan bahwa suhu udara di wilayah Sulawesi Selatan di bulan November juga bakal lebih rendah dibanding di bulan Oktober.

Suhu tersebut bekisar 34-35 derajat celcius dan suhu minimum bekisar 18 derajat celcius dengan kelembabanbekisar 50 hingga 95 derajat celcius.

"Jadi untuk intensitas sedang hingga lebat beberapa pekan ke depan yang perlu diwaspadai berada di daerah Enrekang, Pinrang, Luwu Timur dan sebagian Luwu Utara. Jadi curah hujan sedang itu berada di atas 20 mm per hari," Terang Rizky. 

https://regional.kompas.com/read/2019/11/10/10340321/musim-hujan-di-sulsel-diprediksi-terjadi-di-pertengahan-november

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke