Salin Artikel

Identifikasi Sementara, Ada Lebam di Tubuh Mahasiswa yang Tewas Saat Diksar Mapala

BANDAR LAMPUNG, KOMPAS.com – Keluarga mahasiswa Fakultas Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Universitas Lampung (Unila) yang meninggal saat mengikuti pendidikan dasar (diksar) UKM pecinta alam Cakrawala menolak dilakukan otopsi. Kepolisian pun masih menunggu hasil visum et repertum.

Kapolres Pesawaran AKBP Popon AS mengatakan, pihaknya masih mendalami kasus meninggalnya mahasiswa Jurusan Sosiologi bernama Agas Trias Tahta (19) tersebut.

Popon menjelaskan, petugas kepolisian sudah mendatangi kediaman anak pasangan Denny Muhtadin (53) dan Rosdiana (52) tersebut sebelum jenazah dimakamkan kemarin. Kedatangan petugas untuk mengidentifikasi jenazah almarhum.

Menurut Popon, saat ini kepolisian masih menunggu hasil visum et repertum. Karena keluarga menolak dilakukan otopsi.

“Kita kan inginnya otopsi. Tapi pihak keluarga menolak untuk diotopsi,” katanya saat dihubungi, Senin (30/9/2019) malam.

Menurut Popon, dari hasil identifikasi sementara diketahui kondisi jenazah mengalami luka lebam. Ada dua jenis lebam, yaitu lebam mayat dan lebam yang diduga hasil kekerasan.

“Itu masih dugaan, kami masih menunggu hasil visum. Kami akan mendalami kasus ini,” katanya.

Sementara itu, orangtua almarhum Aga mengaku sudah mengikhlaskan kematian anaknya itu. Denny juga mengaku menolak saat kepolisian meminta dilakukan otopsi. Tetapi, keluarga tetap menuntut agar kasus ini diusut tuntas.

Diketahui, mahasiswa Jurusan Sosiologi Fisip Unila bernama Aga Trias Tahta meninggal dunia saat mengikuti diksar UKM pecinta alam Cakrawala pada Minggu (29/9/2019) di Padang Cermin, Kabupaten Pesawaran.

Aga diketahui sempat pingsan saat mengikuti diksar. Belum diketahui secara pasti penyebab meninggalnya Aga.

Pengurus UKM Cakrawala Shyntia Claudia mengatakan, pelaksanaan diksar tersebut sudah sesuai standar yang telah ditentukan sebelumnya. Diksar tersebut mencakupi pelatihan mental dan fisik.

“Kegiatan fisik seperti push up. Kegiatan ini sudah sesuai standar diksar pecinta alam lainnya, tujuannya agar bisa menghadapi dan beradaptasi terhadap kondisi alam,” katanya.

https://regional.kompas.com/read/2019/10/01/10305801/identifikasi-sementara-ada-lebam-di-tubuh-mahasiswa-yang-tewas-saat-diksar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke