Salin Artikel

NasDem Sebut Bobby Nasution Masuk Radar Jadi Calon Wali Kota Medan

Kedatangan Bobby diterima Ketua DPW Partai NasDem Sumut Iskandar dan pengurus partai lainnya.

Iskandar mengatakan, kedatangan Bobby hanya sebatas silahturahim dan sharing. Mendengar masukan-masukan dari partai politik, bagaimana ke depannya membangun Kota Medan.

"Belum ada bicara akan mengusung Bobby, belum ada. Memang nama Bobby masuk dalam radar kita, nominasi kita sebagai kandidat wali kota Medan," katanya saat dihubungi Kompas.com, Rabu (11/9/2019).

Iskandar mengatakan, selain Bobby, nama lainnya yang masuk dalam radar NasDem sebagai calon wali kota medan yaitu Wali Kota Medan Dzulmi Eldin, Ketua DPD NasDem Kota Medan Afif Abdillah, dan Ketua DPD NasDem sekaligus Bupati Tapanuli Tengah Bahtiar Ahmad Sibarani.

"Banyak dorongan dari parpol dan masyarakat agar Bobby maju sebagai wali kota Medan. Tentu ini menjadi harapan kita semua, kan. Makanya dia ingin mendengar masukan dari kita," katanya.


Iskandar mengatakan, Nasdem menjadi partai pertama yang didatangi Bobby.

"Kalau enggak salah, partai kita yang duluan didatangi. Karenakan ada kedekatan kita dengan Bobby. Kakaknya pengurus, kader NasDem dan anggota DPR tingkat provinsi," ucapnya.

Iskandar menyampaikan, NasDem mengharapkan ada tokoh-tokoh muda yang bisa maju membangun Kota Medan.

NasDem memprioritaskan generasi muda terjun ke dunia politik karena mereka calon pemimpin di masa depan. Kaum milenial sudah menunjukkan ketertarikannya di dunia politik.

Saat ini ada tiga kader muda yang akan dilantik menjadi anggota DPRD Kota Medan yaitu Afif Abdillah anak mantan Wali Kota Abdillah, Eldiansyah anak Wali Kota Dzulmi Eldin, dan Habiburrahman Sinuraya anak Dirut PD Pasar Kota Medan Rusdi Sinuraya.

"Mereka mewakili generasi milenial. Kita harapkan bisa menjadi pemimpin yang membawa kebaikan dan kesejahteraan bagi masyarakat khususnya Kota Medan," tutur dia.


Sebelumnya, menantu Presiden Jokowi, Bobby Nasution mengatakan, telah berkomunikasi dengan Jokowi terkait rencana maju pada Pemilihan Wali Kota Medan 2020.

"Kalau Bapak itu tergantung keinginan anak-anaknya dan tidak pernah mengatur. Kalau mau politik, ya terjun ke politik. Kalau mau bisnis ya bisnis yang penting kerja mesti sungguh-sungguh dan betul-betul," ungkap Bobby, seperti dikutip dari keterangan tertulis yang diberikan humas DPW Partai NasDem Sumut, Rabu.

https://regional.kompas.com/read/2019/09/11/13215111/nasdem-sebut-bobby-nasution-masuk-radar-jadi-calon-wali-kota-medan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke