Salin Artikel

Selain ke Fakfak, BKO Brimob Juga Akan Dikirim ke 3 Kabupaten di Papua Barat

Setelah pengiriman personel ke Manokwari, Sorong dan Fakfak, personel Brimob Bantuan Kendali Operasi (BKO) akan dikirim ke 3 kabupaten lain.

"Untuk daerah lain supaya tidak meluas, kita sedang pertimbangkan untuk kita kirim (BKO). Di Maybrat berdasarkan laporan Pak Kapolda, itu sudah dikirim untuk membantu pengamanan di sana dan juga di Sorong Selatan. Saya kira Kaimana juga akan kita kirim," ujar Lakotani saat dihubungi, Rabu (21/8/2019).

Lakotani menegaskan bahwa hal tersebut lebih untuk menjaga situasi keamanan agar tetap terkendali.

Menurut dia, keberadaan aparat di tengah para pengunjuk rasa di Manokwari dan Sorong sudah terbukti bisa membuat situasi lebih terjaga, tanpa adanya tindakan represif.

Lakotani mengatakan, pengiriman Brimob tidak untuk melakukan upaya represif terhadap penyampaian pendapat di muka umum.

Namun, benar-benar untuk menjamin penyampaian pendapat di muka umum oleh masyarakat, oleh kelompok-kelompok masyarakat dan pemuda dilakukan secara terorganisir dan teratur.

Aksi protes terhadap dugaan tidakan rasialis kepada mahasiswa Papua terus bermunculan di beberapa daerah di Provinsi Papua dan Papua Barat.

Khusus di Papua Barat, aksi protes berujung pada kericuhan.

Salah satunya di Manokwari, massa membakar Kantor DPRD Papua Barat.

Kemudian di Sorong, massa merusak fasilitas yang ada di Bandara  dan membakar kantor Lembaga Pemasyarakatan di Sorong.

Hari ini, kericuhan muncul di Kabupaten Fakfak.

Aksi pembakaran terjadi di Pasar Tambaruri dan Kantor Lembaga Masyarakat Adat Fakfak.

https://regional.kompas.com/read/2019/08/21/13582961/selain-ke-fakfak-bko-brimob-juga-akan-dikirim-ke-3-kabupaten-di-papua-barat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke