Salin Artikel

Sandiaga: Jadi Oposisi tetapi Tetap Bersahabat

"Saya sadar bahwa untuk membangun bangsa itu bisa dari luar dan kami menjadi oposisi tetapi tetap bersahabat," katanya usai mengikuti perlombaan Belitung Triathlon 2019 di Sijuk, Belitung, Bangka Belitung, Minggu (7/7/2019).

Sandi menilai, koalisi Jokowi-Maaruf Amin sejauh ini sudah baik sehingga dia memutuskan akan tetap berada di luar pemerintahan untuk menjadi oposisi yang kuat.

"Ini juga aspirasi dari masyarakat menginginkan oposisi yang kuat yang ikut mengoreksi langkah-langkah pemerintah," katanya.

Sandi menyebutkan, seusai Pemilu 2019, dia akan beristirahat sementara waktu dari dunia politik, namun akan tetap selalu bersama masyarakat.

"Senang sekali bisa bersama masyarakat, jadi tidak bicara politik, jeda dan istirahat dulu sekarang," ujarnya.

https://regional.kompas.com/read/2019/07/09/18231391/sandiaga-jadi-oposisi-tetapi-tetap-bersahabat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke