Salin Artikel

Universitas Nusa Cendana Kupang Produksi Miras Tradisional Sophia

Hadir dalam peluncuran itu, Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laikodat, Wakil Gubernur NTT Josef Nae Soi, Rektor Undana, Fredrik L Benu, Komandan Lantamal VII Kupang Brigjen TNI (Mar) Kasirun Situmorang, Komandan Lanud El Tari Kupang Kolonel Pnb Agus Setiawan, perwakilan dari Polda NTT dan sejumlah pejabat lainnya.

Rektor Undana Kupang Fredrik L Benu mengatakan, pihaknya mengeluarkan dua jenis Shopia yakni berwarna merah dan putih.

"Kalau Sophia warna merah itu kadarnya 20 persen, sedangkan yang warna putih itu kadarnya 40 persen," ungkap Benu.

Menurut Benu, pihak universitas mempunyai tanggung jawab moril terhadap pembangunan kemasyarakatan.

"Kami sebagai badan layanan umum, mempunyai kontrak kinerja yang harus kami penuhi, dan tahun ini saya wajib menghasilkan produk inovatif yang siap dikerjasamankan dengan pihak swasta untuk tujuan komersil," kata Benu.

Benu mengatakan, kontrak kinerja itu dia tanda tangani bersama Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti) di atas materai.

"Inilah yang saya penuhi kontrak kinerja saya dengan Pak Menteri dan bekerja sama dengan pihak swasta untuk produk komersial hasil penelitian laboratorium kami dengan difasilitasi oleh pemerintak provinsi. Produk ini yakni Sophia," kata Benu.

Benu mengatakan, pihaknya hanya bertugas untuk menghasilkan produk yang benar-benar berkualitas. Namun, soal bisnis untuk produk dipasarkan, menjadi tanggung jawab pihak swasta sesuai dengan hasil MoU sebelumnya.

Sementara itu, Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat, berterima kasih kepada Undana yang telah mengeluarkan produk Sophia yang memiliki kualitas yang bagus.

"Sophia ini merupakan produk hasil riset terbaik yang dimiliki oleh Undana. Dalam teori kolaboratif, perguruan tinggi, pemerintah, pengusaha dan masyarakat serta lembaga keuangan, hari ini lengkap ada di sini,"kata Viktor.

"Menurut saya kita patut berbangga dan berterima kasih kepada Undana yang telah melakukan langkah terobosan yang luar biasa terhadap itu," sambung Viktor.

Pemerintah provinsi NTT, sebut Viktor, akan menyiapkan regulasi yang baik untuk minuman ini.

Viktor berharap, minuman ini bisa berkembang dengan baik di NTT hingga ke luar daerah bahkan ke luar negeri.

https://regional.kompas.com/read/2019/06/19/16250071/universitas-nusa-cendana-kupang-produksi-miras-tradisional-sophia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke