Salin Artikel

Bayi Gajah Ditemukan Terjerat dengan Luka Parah di Kaki

BANDA ACEH, KOMPAS.com - Seekor bayi gajah berjenis kelamin betina ditemukan terjerat di kawasan hutan Desa Batu Sumbang, Kecamata Simpang Jernih, Kabupaten Aceh Timur.

"Anak gajah berjenis kelamin betina itu ditemukan setelah dua hari melakukan pencarian setelah mendapatkan laporan dari masyarakat," kata Kepala BKSDA Aceh Sapto Aji, dalam rilisnya, Rabu (19/6/2019).

Menurut Sapto, saat ditemukan oleh tim Resort KSDA Langsa, FKL dan warga, kondisi anak gajah betina yang diperkirakan berumur satu tahun itu bagian kakinya mengalami luka infeksi yang cukup parah dan dehidrasi akibat terperangkap jeratan yang diperkirakan sudah dua minggu lamanya.

"Kondisi luka sudah infeksi dan sangat lemas, diperkirakan sudah dua minggu terjerat, kemudian ditinggal induk dan kawanan gajah liar," ujar dia.

Untuk melakukan perawatan dan pengobatan bayi gajah betina yang terjerat itu, BKSDA dan FKL rencananya akan mengevakuasi ke CRU Serbojadi yg merupakan CRU terdekat.

"Untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut, sambil memonitor kemungkinan kelompok gajah asal muncul kembali dan anak gajah akan dicoba digabungkan ke kelompoknya," ujar dia.

https://regional.kompas.com/read/2019/06/19/11053461/bayi-gajah-ditemukan-terjerat-dengan-luka-parah-di-kaki

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke