Salin Artikel

Jokowi-Ma'ruf Amin Menang Telak di Kendal

Dari hasil rekapitulasi dan penghitungan suara tersebut, pasangan calon presiden nomor urut 01, Joko Widodo-Amin Ma'ruf, memperoleh suara 493.100. Sedangkan nomor urut 02, Prabowo-Sandiago Uno, meraih suara 134.639.

Hasil rekapitulasi dan penghitungan suara sudah ditetapkan oleh ketua KPU Kendal Hevy Indah Oktaria.

Hevy menyebutkan, masyarakat Kabupaten Kendal yang menggunakan hak suaranya sebanyak 650.273 orang. Sedang jumlah daftar pemilih tetap di Kabupaten Kendal sebanyak 778.630 jiwa.

“Suara yang rusak dalam pilihan presiden dan wakil presiden tersebut, ada 27.954. Tapi kami belum menghitung persentasenya. Baik itu presentasi suara pasangan nomor 01, nomor 02, maupun suara rusak,” kata Hevy.

Hevy menegaskan hasil rekapitulasi dan penghitungan suara Pemilu 2019 hari ini langsung dibawa ke KPU Jawa Tengah.

“Alhamdulilah semua lancar. Kalaupun ada kesalahan, hanya salah menulis dan menjumlah saja,” ujarnya.

Anggota Bawaslu Kendal, Ubaidillah, mengatakan, rekapitulasi dan penghitungan suara di KPU Kendal berjalan aman dan lancar. Pihaknya tidak menemukan adanya kecurangan.

“Ada kesalahan penjumlahan, tapi sudah dibenarkan dengan sepengetahuan para saksi dan Bawaslu,” jelasnya.

Ubaidillah mengaku tidak tahu penyebab kesalahan menulis, namun ia menilai itu bukan kesalahan fatal.

https://regional.kompas.com/read/2019/05/03/11235971/jokowi-maruf-amin-menang-telak-di-kendal

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke