Salin Artikel

Seorang Remaja Alami Patah Tulang karena Tertimbun Longsor yang Menimpa Rumahnya di Puncak Bogor

Longsor menimpa satu rumah warga berpenghuni. Penghuni rumah, Sindi (15) sempat terjebak di dalam rumahnya yang tertimbun longsor sebelumnya akhirnya bisa dievakuasi.

"Ketinggian longsor kira-kira 4 meter, menimpa satu rumah. Korban yang tertimpa seorang wanita atas nama Sindi Puspita Sari, umur 15 tahun," Camat Megamendung Hadijana saat dikonfirmasi TribunnewsBogor.com, Kamis malam.

Sindi baru bisa dievakuasi sekitar pukul 22.00 WIB, dan langsung dibawa ke rumah sakit karena mengalami luka-luka.

"(Korban) Sudah dapat dievakuasi dan korban mengalami patah tulang kaki, sudah dibawa ke rumah sakit," ucapnya.

Longsor terjadi karena intensitas hujan yang tinggi.

Kamis malam, sempat terjadi kenaikan ketinggian Bendung Katulampa hingaga status Siaga 1. Namun, Jumat pagi, ketinggian air turun dan berangsur-angsur normal. 

Artikel ini telah tayang di tribunnewsbogor.com dengan judul: Diguyur Hujan Deras, Rumah di Puncak Tertimpa Longsor, Seorang Bocah Sempat Terjebak

https://regional.kompas.com/read/2019/04/26/09534321/seorang-remaja-alami-patah-tulang-karena-tertimbun-longsor-yang-menimpa

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke