Salin Artikel

Kampanye di Temanggung, Sandiaga Janji Rumah Siap Kerja Turunkan 2 Juta Pengangguran

rumah siap kerja prototipe yang menjadi salah satu program kerjanya itu merupakan penghubung langsung antara pencari kerja dengan pemberi kerja.

"Ini rumah siap kerja prototipe yang hadir di Temanggung. Sebagai penghubung mencari kerja dengan pemberi kerja, untuk anak-anak muda datang langsung diberikan link and match," kata Sandi di sela-sela peresmian Rumah Siap Kerja, Temanggung, Sabtu.

Rumah ini juga dilengkapi bimbingan teknik (bintek) serta pendanaan untuk modal memulai usaha. Ke depan rumah ini akan diarahkan melalui program andalannya OK OCE.

Sandi menyebut, rumah siap kerja sebagai tempat hits yang juga bisa dimanfaatkan untuk berkumpul anak-anak muda, minum kopi, hingga jual beli produk lokal.

Selain di Temanggung, rumah siap kerja juga hadir di lima daerah di Jawa Timur. Sandi berujar, ini merupakan salah satu program nyata Prabowo-Sandi terlepas dari proses politik. 

Pihaknya ingin anak muda bisa mendapatkan kesempatan kerja. Sebab 61 persen dari penggangguran di Indonesia saat ini adalah anak muda usia 15-24 tahun.

"Dengan kegiatan konkret seperti ini kita harapkan kita akan mengikis 2 juta pengangguran selama 5 tahun, mulai 2019-2024," ujarnya.

Sandi mengatakan, seluruh elemen masyarakat mulai dari pencari kerja, anak muda, anak petani, serta pemberi kerja dari dunia usaha, UMKM dan pabrik-pabrik, akan dibantu di rumah tersebut termasuk mengasah keterampilan mereka.

"Ada mungkin keterampilan bahasa Inggrisnya ditingkatkan, atau desain grafis, komputer, keterampilan dan mungkin ada yang memulai wirausaha," katanya.

https://regional.kompas.com/read/2019/04/06/17110461/kampanye-di-temanggung-sandiaga-janji-rumah-siap-kerja-turunkan-2-juta

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke