Salin Artikel

Puluhan Rumah dan Jembatan Terendam Banjir di Bangka Barat

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kepulauan Bangka Belitung, Mikron Antariksa mengatakan, daerah terdampak meliputi bantaran Sungai Culong dan Kampung Ulu.

"Sekitar 40 rumah terdampak dengan ketinggian 50 sentimeter sampai 1 meter," kata Mikron kepada Kompas.com, Kamis (6/12/2018).

Dia mengungkapkan, luapan sungai dengan cepat meluber ke pemukiman karena dalam waktu bersamaan terjadi pasang air laut.

"Curah hujan tinggi, aliran dari Bukit Menumbing tertahan pasang air laut," bebernya.

Saat ini belasan personel tanggap darurat telah disiagakan di lokasi terdampak banjir. Belum ada laporan korban jiwa, namun kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah serta terhambatnya aktivitas ekonomi warga.

Lupan banjir diharapkan surut seiring rendahnya intensitas hujan pada Kamis siang.

Banjir di sejumlah kawasan Bangka Barat kerap berulang setiap tahunnya. Pemerintah daerah terkendala biaya dan banyaknya situs warisan sejarah untuk penataan ulang tata ruang.

https://regional.kompas.com/read/2018/12/06/10000021/puluhan-rumah-dan-jembatan-terendam-banjir-di-bangka-barat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke