Salin Artikel

Mayat Perempuan Ditemukan Tergeletak di Tegalan, Diduga Korban Pembunuhan

Mayat perempuan diketahui bernama Eka Rahma Apriliyanti Ifada, warga Dukuh Ngadigunung, Windusari, Magelang, itu ditemukan tergeletak di pinggir jalan area tegalan.

Kasat Reskrim Polres Boyolali AKP Willy Budiyanto mengatakan, mayat perempuan tersebut ditemukan oleh seorang warga, Sunardi (59), yang tengah berangkat ke ladang.

"Warga kemudian melaporkan penemuan mayat perempuan itu ke Polsek Mojosongo," kata Willy saat dikonfirmasi Kompas.com, Minggu.

Setelah menerima laporan itu, pihaknya bersama Polsek Mojosongo, dokter Puskesmas Mojosongo, dan unit identifikasi Sat Reskrim Polres Boyolali mendatangi lokasi penemuan mayat tersebut.

"Diduga mayat tersebut merupakan korban pembunuhan. Mayat perempuan itu kita bawa ke RSU Pandanarang Boyolali untuk pemeriksaan lanjutan," kata dia.

Mayat perempuan tersebut memiliki ciri-ciri masih menggunakan pakaian lengkap, jaket parasut warna merah, celana panjang kain warna hitam, kaus motif lurik hitam putih lengan pendek.

Perempuan tersebut mengenakan jilbab warna merah, memakai helm merah bertulis Yamaha. Terdapat lebam mayat di belakang, telinga kanan keluar darah, dan masih menggunakan perhiasan berupa anting kanan kiri.

"Kita saat ini tengah mencari saksi-saksi dan barang bukti untuk proses penyelidikan lebih lanjut," jelas dia.

https://regional.kompas.com/read/2018/12/02/22373571/mayat-perempuan-ditemukan-tergeletak-di-tegalan-diduga-korban-pembunuhan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke