Salin Artikel

Prabowo: Saya Sering Disindir dan Diejek Haus Kekuasaan, Apa Benar?

Ungkapan itu disampaikan Prabowo saat memberikan sambutan pada Haul Akbar KH Abdullah Syafi'ie ke-33 di Pesantren Al Quran KH Abdullah Syafi'ie Syafi'iyah, Pulo Air, Jalan Sukabumi-Cianjur, Kecamatan Sukalarang, Sukabumi, Jawa Barat, Minggu (7/10/2018).

"Saya berkali-kali disindir, saya diejek, saya dituduh yang macam-macam. Mereka mengatakan bahwa saya haus kekuasaan. Mereka mengatakan ini dan itu. Saya bertanya kepada diri saya sendiri, apa benar seperti itu," ungkap Prabowo.

Dia pun mengungkapkan alasan mengapa dirinya hingga saat ini masih terjun pada dunia politik. Mantan Komandan Jenderal Koppasus itu menjelaskan karena dia tidak rela ketidakadilan masih berjalan terus di negeri tercintanya.

"Saya masih di politik karena saya tidak rela banyak rakyat saya masih miskin. Saya masih di politik karena saya tidak rela segelintir orang di Jakarta mencuri kekayaan rakyat,"
ujar dia dengan intonasi keras.

Maaf, lanjut dia, karena setiap menyampaikan pidato selalu keras sehingga ada orang yang selalu datang kepada dirinya untuk memberikan saran. Saran yang disampaikannya kata ia agar dirinya saat berpidato jangan keras-keras.

"Baru tadi malam ada yang di rumah saya. Dia orang baik dan pendukung saya.
Pak Prabowo, kalau pidato jangan keras-keras," ucapnya.

"Jadi saya harus bicara dengan tenang, sejuk, bisa bicara pelan-pelan," sambung dia menyampaikan saran salah seorang pendukungnya.

Prabowo mengatakan kalau dirinya sudah ketemu saudara-saudara, dia merasakan pandangan matanya tergerak. Dia menegaskan bahwa dirinya tidak bisa sandiwara .

"Saya tidak mau saya sandiwara di depan rakyat saya, saya tidak mau bicara yang normatif-normatif saja," kata Prabowo.

https://regional.kompas.com/read/2018/10/08/06522361/prabowo-saya-sering-disindir-dan-diejek-haus-kekuasaan-apa-benar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke