Salin Artikel

Pesan Alat Musik Keyboard di Facebook, Meyladi Malah Terima Batu Bata

PALEMBANG, KOMPAS.com - Meyladi Saputra (36), warga kompleks Perumahan Griya Kencana Indah, Kelurahan Lebung Gajah, Kecamatan Sematang Borang, Palembang, Sumatera Selatan, mengalami kerugian Rp 8,3 juta lantaran telah menjadi korban penipuan belanja online melalui jejaring media sosial Facebook.

Meyladi awalnya membeli alat musik keyboard dari seorang penjual di Facebook. Namun kemudian ia malah menerima batu bata dan buku bekas yang dikirimkan oleh pelaku.

Kasus dugaan penipuan ini kemudian dilaporkan Meyladi ke Polresta Palembang, Jumat (24/8/2018).

Meyladi menjelaskan, awalnya ia memasan satu unit keyboard yang fotonya diunggah pelaku berinisial RA di Facebook seharga Rp 8,3 juta. Ia kemudian mengirimkan uang tersebut ke nomor rekening pelaku.

Namun kenyataannya bukanlah keyboard yang didapatkan Meyladi, melainkan batu bata dan buku bekas yang dibungkus dalam kertas.

“Harganya masuk akal, saya juga sempat video call dengan pelaku. Jadi percaya, ketika paket dibuka nyatanya batu bata sama buku,” kata Meyladi yang terlihat kesal.

Setelah menerima barang yang ternyata keyboard, Meyladi sempat meminta kurir jasa pengantar untuk melihat data pengirim. Namun, alamat yang dicantumkan ternyata fiktif.

“Saya minta pelaku untuk segera ditangkap, saya juga baru mengenal pelaku dari medsos,” ujarnya.

Kasubag Humas Polresta Palembang, AKP Andi Hariyadi menjelaskan, pihaknya akan menyelidiki kasus tersebut.

"Sudah diterima, masih dalam proses penyelidikan,” singkat Andi.

https://regional.kompas.com/read/2018/08/24/20252581/pesan-alat-musik-keyboard-di-facebook-meyladi-malah-terima-batu-bata

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke