Salin Artikel

Surabaya Jadi Tuan Rumah Startup Nations Summit 2018

Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini mengatakan, melalui acara itu, Surabaya akan memulai era baru yakni era membangun startup dan entepreneur.

"Startup dan entepreneur kita bangun bersama-sama," kata Risma, Jumat (24/8/2018).

Menurut Risma, membangun entepreneur atau kewirusahaan adalah sebuah pilihan tepat. Sebab, tantangan anak muda tahun 2040 adalah bagaimana bisa menciptakan sebuah lapangan pekerjaan, bukan mencari kerja.

"Para rektor perguruan tinggi, dosen, dan guru besar juga akan hadir di SNS 2018," ujarnya.

Dalam acara yang bertajuk Kolaborasi Industri Kreatif Digital itu, kata Risma, juga dibahas bagaimana memulai dan mengembangkan dunia industri digital.

"Kota Surabaya akan menjadi kota pertama di Indonesia yang menggelorakan bisnis kreatif berbasis digital dan menjadi sejajar dengan kota-kota lain di dunia," ujarnya.

SNS 2018 akan berkolaborasi dengan empat kegiatan lainnya di Surabaya, yakni Inno Creativitation pada 14-15 November, Bekraf Festival 2018 pada 14-17 November, Kamadjaja Logistics Hackathon Day pada 10-11 November, dan Mlaku-Mlaku Nang Tunjungan pada 18 November.

https://regional.kompas.com/read/2018/08/24/15044061/surabaya-jadi-tuan-rumah-startup-nations-summit-2018

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke