Salin Artikel

Polisi Pantau Sel Teroris dan Pergerakannya di Maluku

Kabid Humas Polda Maluku Kombes Pol Muhamad Roem Ohoirat mengungkapkan, untuk mengantisipasi berbagai hal yang tidak diinginkan terjadi, pihaknya terus memantau pergerakan sejumlah pihak yang diduga terkait jaringan teroris.

“Kita melakukan pengawasan kepada setiap orang yang kita curigai bukan hanya sekarang tapi dari dulu,” kata Ohoirat kepada sejumlah waratwan di Kantor Polda Maluku, Senin (14/5/2018).

Dia menjelaskan, sebagai bekas daerah yang pernah dilanda konflik kemanusiaan beberapa tahun silam, maka sudah barang tentu jejak-jejak teroris di Maluku akan ikut dipantau demi menjaga agar tidak terjadi serangan teror di wilayah tersebut.

“Sebagaimana kita ketahui bahwa dulu Maluku pernah mengalami kerusuhan dan sel-selnya (teroris) itu ada disini pengalaman kejadian-kejadian lalu itu ada, dan sudah barang tentu di Maluku pasti ada ya,” ungkapnya.

Dia pun meminta agar masyarakat Maluku dapat tetap tenang dan waspada serta mendukung aparat dalam melawan berbagai aksi terorisme.

“Kita harus waspada, kami mengimbau kepada seluruh masyarakat Maluku untuk tetap waspada dan tenang dan tetap mendukung aparat keamanan untuk melakukan tugasnya,” ajaknya.

Dia juga meminta jika masyarakat melihat dan mengetahui adanya sesuatu hal yang mencurigakan agar segera dilaporkan ke pihak berwajib untuk dapat ditindaklanjuti.

”Kalau ada sesuatu yang mencurigakan atau ada orang-orang yang dicurigai segera laporkan ke pihak berwajib,” katanya. 

https://regional.kompas.com/read/2018/05/14/14505201/polisi-pantau-sel-teroris-dan-pergerakannya-di-maluku

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke