Salin Artikel

Diserang Kampanye Hitam, Sudirman Said Bilang Biarkan Saja

Spanduk tersebut bertuliskan "Tegakkan Jateng Berkhilafah dengan memilih Sudirman Said-Ida Fauziyah menjadi Gubernur-Wakil Gubernur Jawa Tengah Periode 2018-2023".

Tim menemukan spanduk-spanduk itu di wilayah Pantura Barat, Kabupaten Tegal, Kota Tegal dan Pekalongan.

"Sudah biarin saja. Masyarakat sekarang sudah lebih kritis. Yang mainnya fitnah nanti lama-lama dihukum masyarakat,” ujar Sudirman di Semarang, Kamis (19/4/2018).

Sudirman memilih cuek dengan serangan kampanye hitam kepada dirinya. Ia justru yakin bahwa calon kepala daerah yang berusaha memberikan pendidikan politik justru akan mendapat tempat di hati masyarakat.

Kendati demikian, mantan menteri ESDM ini meminta agar para pihak tidak menggunakan upaya fitnah atau kampanye hitam sebagai cara berpolitik. Jika itu dilakukan masyarakat tentu menjadi korban dengan informasi yang tidak benar.

“Yang mainnya mendidik, menyebarkan kebaikan, Insy Allah akan mendapat tempat di hati masyarakat,” tambahnya.

Lebih lanjut, Sudirman merasa cuek karena meyakini masyarakat Jateng sudah cerdas memilah informasi. Masyarakat tentu akan memilih program terbaik yang ditawarkan para calon.

"Masyarakat sudah cerdas. Yang memberi program terbaik dan meyakinkan masyarakat pasti akan unggul," paparnya.

https://regional.kompas.com/read/2018/04/19/11343961/diserang-kampanye-hitam-sudirman-said-bilang-biarkan-saja

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke