Salin Artikel

Antisipasi Dampak Sinabung, Tim Medis Bagikan Masker

Pembagian masker juga dilakukan di sejumlah Puskesmas di kabupaten tersebut. Hal itu menyusul meluasnya abu vulkanik dampak dari erupsi Gunung Sinabung.

Kepala Puskesmas Lhoksukon, Aceh Utara, Rahmad Umri menyebutkan, pembagian masker sebagai antisipasi agar masyarakat tidak terkena penyakit pernapasan karena terhirup abu vulkanik.

Sekretaris Puskesmas Lhok Beuringen, Sri Agustina menyebutkan, abu yang menyebar di Aceh Utara dikhawatirkan berdampak pada kesehatan masyarakat. Itulah mengapa pembagian masker dilakukan secara gratis. 

Selain itu, Kepala Dinas Kesehatan Aceh Utara, Makhrozal mengungkapkan, abu vulkanik dapat mengakibatkan gangguan pada pernapasan dan penyakit konjungtivitis pada mata serta dapat menimbulkan iritasi kuit.

“Bila sudah terkena debu (vulkanik) ini segera ke Puskesmas terdekat ataupun ke rumah sakit lainnya agar mendapat perawatan medis," ucap Makhrozal.

"Kita sebelumnya juga sudah mengarahkan masing-masing Puskesmas di Aceh Utara agar mendata kebutuhan masyarakat, khususnya masker,” pungkasnya.

https://regional.kompas.com/read/2018/02/20/17073301/antisipasi-dampak-sinabung-tim-medis-bagikan-masker

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke