Salin Artikel

Adelina, TKI yang Meninggal di Malaysia, Hanya Lulusan SD

Adelina (21) dilaporkan meninggal dunia di sebuah rumah sakit di Penang, Malaysia.

Sebelum meninggal, dia dilaporkan tidur bersama anjing selama sebulan. Saat hendak dievakuasi tim penyelamat, dia tampak ketakutan. Di tubuhnya terdapat nanah bekas luka bakar.

Polisi setempat kini menyelidiki dugaan pembunuhan terhadap gadis itu.

Juru bicara keluarga Adelina, Ambrosius Ku, mengatakan, Adelina hanya tamatan sekolah dasar (SD).

"Saat Adelina menjadi TKW di Malaysia, hanya menggunakan ijazah SD," ungkap Ambrosius kepada Kompas.com, Jumat (16/2/2018) pagi.

Menurut Ambrosius, Adelina menamatkan pendidikan terakhirnya di SD Negeri Nifukani, Desa Abi, tahun 2012.

Setelah tamat SD, lanjut Ambrosius, orang tuanya tidak mampu membiayai sekolah Adelina sehingga akhirnya Adelina hanya membantu orangtuanya di rumah maupun di sawah.

"Dia (Adelina) tiap hari hanya di rumah sehingga ketika diajak oleh calo dengan tawaran yang menggiurkan untuk bekerja di Malaysia, dia langsung tertarik, meski orangtua tidak setuju," ucapnya.

Saat ini, kata Ambrosius, orangtua dan keluarga sedang menunggu jenazah Adelina diterbangkan dari Malaysia.

Keluarga pun berharap polisi segera menangkap calo yang merekrut Adelina ke Malaysia.

https://regional.kompas.com/read/2018/02/16/20404761/adelina-tki-yang-meninggal-di-malaysia-hanya-lulusan-sd

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke