Salin Artikel

Ugal-ugalan, Bus Tahanan Kejari Medan Tabrak Dua Pelajar

Bus tersebut menabrak pelajar saat melintas di Jalan Sukadono, Medan. Salah satu korban, Jessica Sitanggang mengalami luka parah di kepala hingga dibawa ke Klinik Sinar Pratama.

"Terakhir dirujuk ke Rumah Sakit Sari Mutiara untuk memastikan kondisi korban. Dia mengalami luka di kaki dan kepala," kata Kepala Seksi Pidana Umun (Kasi Pidum) Kejari Medan, Taufik saat dikonfirmasi, Rabu (13/9/2017).

Taufik menjelaskan, saat kejadian bus melaju di belakang sepeda motor korban. Tiba-tiba, dari arah berlawanan, dua sepeda motor melintas. Sepeda motor yang dikemudian dua pelajar itu berhenti mendadak. Keduanya langsung terjatuh.

Bus tahanan yang dikemudikan Ferri Bangun sempat mengerem, namun karena kecepatan tinggi, bus sulit dikendalikan hingga menabrak kedua pelajar itu. 

"Yang dibonceng lukanya yang paling serius, kita langsung bawa ke klinik. Saya langsung cek ke lokasi saat itu juga," ucapnya.

Taufik mengatakan, kecelakaan bukan karena kelalaian pengemudi bus. Namun secara moral, pihaknya tetap akan bertanggung jawab sampai kedua korban sehat kembali.

Disinggung soal banyak keluhan masyarakat yang menilai pengemudi bus tahanan selalu ugal-ugalan dan suara sirine yang sangat mengganggu kenyaman, Taufik berjanji akan melakukan evaluasi seluruh pengemudi.

"Kalau ada yang melanggar SOP, kita akan langsung kenakan sanksi," pungkasnya.

Sementara itu, sejumlah warga mengatakan, bus milik Kejari Medan kerap ugal-ugalan. Warga sekitar menyaksikan bus yang menabrak siswa saat itu menjalankan kendaraan dalam kecepatan tinggi.

"Kalau lewat sini, ngebut aja mobil itu, kencang kali jalannya. Padahal jalanan sempit, macam ambulans orang itu," kata salah seorang warga.

https://regional.kompas.com/read/2017/09/13/21582261/ugal-ugalan-bus-tahanan-kejari-medan-tabrak-dua-pelajar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke