Salin Artikel

Diusung Gerindra-PKS dalam Pilkada Jabar, Deddy Mizwar Bersyukur

Deddy pun mengucapkan rasa syukur setelah sekian lama bungkam pada akhirnya Partai Gerindra memberikan dukungan kepadanya untuk maju dalam Pilkada Jawa Barat 2018.

"Saya bersyukur kepada Allah," kata Deddy saat ditemui seusau upacara HUT RI ke 72 di Lapangaan Gasibu, Kota Bandung, Kamis (17/8/2017). 

Deddy mengatakan, dukungan dari dua partai politik tersebut baru rangkaian awal dari proses Pilkada Jawa Barat 2018.

"Ini baru rangkaian awal dari proses demokrasi, jadi harus kita jalani setahap demi setahap dengan penuh percaya diri, penuh rasa syukur sehingga bisa mencapai hasil yang optomal nanti," ujarnya.

Deddy menyebutkan, keputusan untuk mengusung Deddy Mizwar- Ahmad Syaikhu ditetapkan dalam sebuah pertemuan bersama Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, Presiden PKS Sohibul Iman dan Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani di Jakarta, Rabu (16/8/2017) malam.

"Deklarasi sedang dirancang Pak Mulyadi Sebagai Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Barat untuk ditentukan kapan waktu yang baik," ujarnya.

https://regional.kompas.com/read/2017/08/17/13160001/diusung-gerindra-pks-dalam-pilkada-jabar-deddy-mizwar-bersyukur

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke