Salin Artikel

Buwas: Meski Dipenjara, Bandar Narkoba Dibekali Banyak Uang...

SURABAYA, KOMPAS.com - Kepala Badan Narkotika Nasional, Komisaris Jenderal Polisi Budi Waseso (Buwas) menyebut narapidana bandar narkoba dibekali banyak uang. Sehingga tidak jarang mereka bebas keluar masuk penjara meski berstatus narapidana.

"Meski dipenjara, para bandar dibekali banyak finansial, sehingga mereka bebas ngapain saja," kata Buwas saat menjadi pembicara dalam sosialisasi anti narkoba di kampus Universitas Negeri Pembangunan Nasional Surabaya, Selasa (8/8/2017).

Buwas mengaku, saat acara sosialisasi berlangsung, dia menerima laporan ada narapidana bandar narkoba keluar sel di Kalimantan Barat. Dia ditangkap dengan barang bukti 17 kilogram narkoba.

"Ini tugas berat bangsa Indonesia memberantas narkoba," sebutnya.

Menurut dia, sebagian besar peredaran narkoba dikendalikan dari dalam penjara. "Itu benar, faktanya memang demikian," ucapnya.

Karena itulah, dia sempat mewacanakan para bandara narkoba yang dipenjara tidak dijaga oleh manusia, melainkan oleh binatang. Jika narapidana bandar narkoba masih dijaga manusia, menurut dia pasti integritasnya terganggu oleh tawaran bandar yang menggiurkan.

Terlepas dari itu, pihaknya menyerahkan sepenuhnya urusan narapidana kepada Kemenkumham sebagai perwakilan negara yang sama-sama punya komitmen kuat memberantas peredaran narkoba. 

https://regional.kompas.com/read/2017/08/08/17341001/buwas--meski-dipenjara-bandar-narkoba-dibekali-banyak-uang-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke