Salin Artikel

Korban Kerusuhan Mesuji Diminta Fokus Penyembuhan Luka

Ecan, korban dari warga Mesuji mengalami luka tembak pada bagian tubuhnya. Ia dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah Abdul Moeloek (RSUDAM) di Bandarlampung.

"Urusan bagaimana di lokasi, kami pastikan sudah kondusif. 1 kompi anggota dibantu kriminal khusus sudah diterjunkan ke lapangan untuk melakukan penyelidikan kasus," kata Sudjarno, Kamis (3/8/2017).

Ia memastikan, pihaknya segera menangkap aktor di balik kerusuhan tersebut.

Sementara itu, dua korban lainnya Jendrik dan Gendi, anggota Pamswakarsa PT Prima Alumga dirawat di RSUD Mutiara Bunda Unit II Tulang Bawang.

Informasi dari warga, keributan terjadi pada Selasa malam (1/8/2017) saat sejumlah warga diduga nekad menerobos pos jaga di Kanal Riuh Tangis.

Saat itu diperkirakan tidak terjadi kesepakatan dari kedua belah pihak sehingga terjadi baku tembak dan pengrusakan serta pembakaran kantor dan mess perusahaan.

Warga diduga kesal karena perusahaan memasang portal drum, sehingga speedboat warga tidak leluasa untuk melintasi jalur tersebut. 

https://regional.kompas.com/read/2017/08/03/07340191/korban-kerusuhan-mesuji-diminta-fokus-penyembuhan-luka

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke