Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Kembail Tangkap Tiga Orang Pelaku "Sweeping" di Solo

Kompas.com - 27/12/2016, 12:12 WIB
Kontributor Semarang, Nazar Nurdin

Penulis

SEMARANG, KOMPAS.com — Polda Jawa Tengah kembali menangkap tiga orang yang diduga ikut merusak dalam aksi sweeping di restoran Social Kitchen, Solo. Tiga orang itu ditangkap oleh tim Resmob Jatanras dan Keamanan Negara di Kartosuro, Sukoharjo, Selasa (27/12/2016) pagi tadi.

"Ditangkap pagi tadi pukul 05.30 WIB di Ruko Regency Kartosuro," kata Kasubdit III Jatanras Ajun Komisaris Besar Nanang Haryono, siang ini.

Dengan demikian, polisi sudah menahan 11 orang terkait sweeping pada Minggu (18/12/2016) lalu ini.

Adapun tiga orang yang ditangkap ialah atas nama SAE (39), KS (26), dan ML (46). Bersamaan dengan ditangkapnya tiga orang itu, turut diamankan sejumlah barang bukti, antara lain sebuah motor matic, helm, jaket, baju koko, sandal gunung, kopiah putih, dan sejumlah handphone.

Nanang mengatakan, penangkapan pada salah satu pelaku berinisial SAE ini penting lantaran memiliki sejumlah pengikut. Kelompoknya dicurigai sering melakukan tindakan anarkistis di sekitar wilayah Solo.

"Yang bersangkutan (SAE) mempunyai anak buah sekitar 300 orang. Dia pentolan dari gerakan anarkistis selama ini," kata Nanang.

Para pelaku ditangkap lantaran telah ikut serta dalam perencanaan sweeping bersama dengan para tersangka lain yang telah ditangkap. Tiga orang ini juga ikut ke lokasi sweeping bersama dengan pimpinan salah satu ormas Islam.

Nanang berharap para pelaku sweeping lain untuk bisa menyerahkan diri.

"Kami imbau supaya lebih baik menyerahkan diri," kata dia.

Sebelumnya, terkait penangkapan para pelaku, Polda telah berbicara dengan tokoh ulama di Surakarta yang tergabung di Dewan Syariah Kota Surakarta (DSKS). Mereka diajak bicara agar bisa mengetahui kondisi yang sebenarnya terjadi pada aksi Minggu, 18 Desember 2016 lalu.

"Kita jelaskan di DSKS dan mereka menyadari, dilakukan penjelasan dari Dirintel. Kita sampaikan, kalau tidak disampaikan seolah (jadi) pahlawan," kata Condro di sela rapat forum komunikasi pimpinan daerah di Semarang, Jumat lalu.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com