Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Genangan Air di Solo akibat Hujan Deras Berbarengan dengan Perbaikan Drainase

Kompas.com - 03/10/2016, 19:16 WIB

SOLO, KOMPAS.com - Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo mengatakan bahwa genangan yang terjadi di sejumlah lokasi di Solo, Minggu (2/10/2016) kemarin, terjadi akibat dua hal. Selain hujan deras, banjir itu juga terjadi akibat perbaikan sejumlah saluran drainase.

"Bukan hanya intensitas hujan yang tinggi, tetapi juga karena sebagian drainase masih dibongkar dan itu (drainase) yang dibongkar adalah drainase primer. Kalau tidak dibongkar, tentu enggak akan seperti itu (tergenang parah)," ujar Rudy seperti dikutip Tribun Jateng, Senin (3/10/2016).

Perbaikan dan pembongkaran saluran tersebut oleh Dinas Pekerjaan Umum (DPU) tersebut dilakukan di sejumlah ruas jalan, seperti Jalan Slamet Riyadi, Jalan Gatot Subroto, Jalan Samanhudi, dan Jalan dr Rajiman.

(Baca juga Hujan Deras Tiga Jam, Sejumlah Jalan di Solo Tergenang Banjir)

Rudy mengatakan, gorong-gorong di tempat tersebut perlu dikeruk karena sedimentasinya sudah tinggi.

"Yang jelas, penataan drainase-drainase primer itu akan diselesaikan secepatnya agar genangan parah tidak terjadi kembali," kata dia. (Suharno/Tribun Jateng)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com