Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Risma Akan Tangkap PNS yang Bermain Pokemon di Kantor

Kompas.com - 19/07/2016, 15:04 WIB
Achmad Faizal

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini melarang PNS Pemkot Surabaya bermain Pokemon Go saat jam kerja. Dia berjanji akan menangkap PNS tersebut jika ketahuan bermain Pokemon di jam kerja.

"Jika PNS ketahuan bermain Pokemon Go di kantor pasti saya tangkap," kata Risma seusai menghadiri konferensi pers forum industri air dan pameran teknologi pengolahan limbah di Grand City, Surabaya, Selasa (19/7/2016).

Pegawai yang ditangkap itu, menurut Risma, akan diberi sanksi sesuai aturan yang berlaku.

Risma sendiri mengakui tidak memiliki kapasitas melarang bermain game yang berbasis augmented reality itu. Namun ia mengimbau masyarakat bermain game tersebut di waktu dan tempat yang tepat.

"Wong nyetir saja tidak boleh pakei ponsel, apalagi bermain Pokemon. Bisa membahayakan diri sendiri dan orang lain," jelas Risma.

Pokemon Go sedang populer dimainkan setelah dirilis di sejumlah negara di Eropa belum lama ini. Game tersebut dikembangkan oleh Pokemon Company bekerjasama dengan Nintendo dan Niantic. Game ini bisa dimainkan di perangkat smartphone berbasis android maupun iOS.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com