Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Api Tiba-tiba Muncul di Lahan Kosong, 4 Mobil Pemadam Kebakaran Diturunkan

Kompas.com - 24/04/2016, 18:56 WIB
Sigiranus Marutho Bere

Penulis

KUPANG, KOMPAS.com - Empat unit mobil pemadam kebakaran Damkar, Kota Kupang, dikerahkan untuk memadamkan api yang muncul di beberapa lahan kosong di Jalan Piet A Talo, Kelurahan Oesapa Selatan, Kecamatan Kelapa Lima, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), Minggu (24/4/2016) siang.

Salah seorang petugas Pemadam Kebakaran Kota Kupang, Rejab Kata kepada sejumlah wartawan mengatakan, setelah menerima informasi dari warga, pihaknya langsung turun ke lokasi dan langsung memadamkan api.

"Tadi ada tiga titik api, di sini yang membesar dekat rumah warga. Ada empat unit mobil damkar yang dikerahkan untuk memadamkan api,"jelasnya.

Menurut Rejab, kencangnya terpaan angin, ditambah panas matahari, membuat api sulit untuk dipadamkan.

Karena titik api juga berada tepat di tepi jalan umum dan permukiman warga, mobil pemadam kebakaran masih disiagakan di lokasi hingga kini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com