Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kebakaran Pasar Atom Surabaya, 15 Mobil Pemadam Dikerahkan

Kompas.com - 11/04/2016, 22:30 WIB
Achmad Faizal

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com - Kebakaran rumah toko (Ruko) di komplek pasar Atom Surabaya, Senin (11/4/2016) malam dipastikan tidak memakan korban jiwa. Karena saat kebakaran, ruko dalam keadaan terkunci dan sudah tutup.

Kepala Bidang Operasional, Dinas Pemadam Kebakaran, Kota Surabaya, Bambang Vistadi, mengatakan, kebakaran terjadi pukul 18.00 WIB. "Saat itu ruko kondisi terkunci dan sudah tutup. Insya Allah tidak ada korban," katanya di lokasi.

Menurut dia, api melahap dua ruko. Salah satunya ruko dari UD Apollo. Tiga ruko di sekitarnya terkena dampak kebakaran.

Pantauan Kompas.com, bagian depan ruko dua lantai tersebut sudah hangus terbakar. Petugas terlihat sedang melakukan pembasahan, karena asap masih terlihat mengepul dari dalam ruko.

Hingga pukul 22.00 WIB, tercatat sudah 15 unit mobil pemadam kebakaran yang dikerahkan untuk masuk di komplek Ruko di Jalan Siaga Surabaya itu.

Sementara di sekitar komplek Pasar Atom, ratusan pedagang dan warga sekitar, terlihat sedang memantau proses pembasahan. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com