Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Juanda Ditutup, Bandara Ngurah Rai Terima Pengalihan Penerbangan

Kompas.com - 20/02/2016, 14:27 WIB
Kontributor Denpasar, Sri Lestari

Penulis

BADUNG, KOMPAS.com - Sejumlah penerbangan tujuan Bandara Juanda, Sidoarjo, Jawa Timur, dialihakn ke Bandara Ngurah Rai, Bali, akibat penutupan sementara Bandara Juanda. Penutupan itu dilakukan setelah pesawat Lion Air keluar landasan, Sabtu (20/2/2016).

(Baca Pesawat Lion Air Keluar Landasan di Bandara Juanda)

"Bandara Ngurah Rai menerima pengalihan penerbangan. Ini akibat dari pesawat Lion Air yang mengalami overrun," kata Sherly dari Humas PT Angkasa Pura I Bandara Ngurah Rai Bali, Tuban, Badung, Bali, Sabtu siang.

Ada beberapa penerbangan yang dialihkan ke Bali, yakni Citilink dengan nomor penerbangan QG876 dari Pontianak, QG671 dari Manado, dan QG920 dari Batam.

Penerbangan Lion Air nomor JT588 dari Jakarta, pesawat JT982 dari Kualanamu Medan, serta JT807 dari Makassar juga dialihkan ke sana. Demikian pula Airasia Xtra XT393 dari Johor Baru, Malaysia.

Saat ini kondisi Bandara Ngurah Rai berjalan normal kecuali penerbangan yang menuju Juanda mengalami keterlambatan. Penerbangan yang menuju ke kota lainnya masih berjalan lancar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com