Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Ogah" Diajak Berhubungan Badan, Rudianto Dibakar oleh Kekasih Prianya

Kompas.com - 05/08/2014, 17:59 WIB
Kontributor Bandung, Putra Prima Perdana

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com — Rudianto (23), pria yang ditemukan tewas dengan tubuh terbakar di kamar kosnya di Jalan Rancabentang II Nomor 1, Kelurahan Ciumbuleuit, Kecamatan Cidadap, Kota Bandung, Sabtu pagi, 2 Agustus 2014, dibunuh oleh kekasih prianya yang berinisial R.

Kepala Polrestabes Bandung Kombes Mashudi mengatakan, pelaku terpaksa membunuh karena diancam dengan menggunakan pisau oleh korban.

"Kalau hasil interograsi kemarin, si korban minta (bersetubuh) dengan pelaku. Tapi, pelaku nggak ngasih. Korban mengancam menggunakan pisau," kata Mashudi saat ditemui di Gedung DPRD Kota Bandung, Jalan Sukabumi, Kota Bandung, Selasa (5/8/2014).

Lantaran kesal diancam dengan menggunakan pisau, R pun langsung berinisiatif untuk melempar batu ke arah korban. "Iya sakit hati, kemudian ditimpuk pakai batu. Korban katanya sempat mengancam pakai pisau," kata dia.

Akibat perbuatan itu, R bakal dikenakan Pasal 338 tentang pembunuhan dengan ancaman hukuman di atas lima tahun penjara.

Diberitakan sebelumnya, Rudianto ditemukan tewas dengan tubuh setengah terbakar di kamar kosnya. Dia ternyata adalah penyuka sesama jenis alias homoseksual. Kelainan itu berujung dengan kematian alumnus Universitas Parahyangan tersebut.

Baca juga: Rudianto Dibunuh dan Dibakar Pasangan Homoseksualnya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com