Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Korban Awan Panas Sinabung Jadi 17 Orang

Kompas.com - 11/02/2014, 19:05 WIB
Kontributor Pematangsiantar, Tigor Munthe

Penulis


KARO, KOMPAS.com — Korban meninggal akibat erupsi Gunung Sinabung, Kabupaten Karo menjadi 17 orang, setelah Sehat Sembiring (47) meninggal di RS Efarina Etaham, Berastagi, Kabupaten Karo, Sumatera Utara, Selasa (11/2/2014).

Hal ini disampaikan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho. "Korban akhirnya meninggal, setelah sempat dirawat secara intensif sejak 1 Februari 2014," kata Sutopo.

Ke-17 korban meninggal tersebut, terang Sutopo, akan mendapat santunan dari Kementerian Sosial sebesar Rp 5,5 juta, Gubernur Sumatera Utara Rp 3,5 juta, dan Bupati Karo Rp 2,5 juta.

"Pemberian santuan secara simbolis kepada para ahli waris akan dilakukan pada Kamis (13/2/2014) di Posko Utama," ujarnya.

Sementara itu, lanjut dia, pemulangan pengungsi masih terus dilakukan. Kepala BNPB Syamsul Maarif, menekankan agar semua petugas membantu proses pemulangan pengungsi. Ada 236 personel TNI, Polri, dan relawan dikerahkan dalam pemulangan pengungsi dari 4 desa.

Dimulai dengan apel persiapan di Posko Utama Kabanjahe, TNI, Polri, Pemda Karo, BPBD Sumut, dan relawan memfasilitasi para kepala keluarga untuk pembersihan rumah dan fasilitas umum di desa mereka sejak Senin kemarin.

"Kepala keluarga dari Desa Cimbang, Ujung Payung, Rimo Kayu, dan Batu Karang mulai hari ini melaksanakan pembersihan tempat tinggal mereka masing-masing," tambah Sutopo.

Setelah apel persiapan, truk dari TNI, Polri, dan pemda menjemput para kepala keluarga di jambur-jambur. Para ibu, anak-anak, dan kelompok rentan lain masih tinggal di pos penampungan hingga tempat tinggal mereka siap dihuni kembali.

Target pembersihan selama tiga hari ini sebagai rencana persiapan pemulangan keluarga yang saat ini masih di pos penampungan. Untuk pembersihan tempat tinggal masing-masing, kepala keluarga menggunakan padat karya atau cash for work.

Setiap kepala keluarga memperoleh Rp 50.000 per hari. Berdasarkan data Posko Utama, jumlah dari 4 desa tersebut di antaranya Desa Cimbang 68 KK (234 jiwa), Rimo Kayu 196 KK (657 jiwa), Batu Karang 270 KK (805 jiwa), dan Ujung Payung 93 KK (311 jiwa).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com