Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Truk Pengangkut Kopra Tabrak Rumah di Barru

Kompas.com - 28/12/2013, 07:17 WIB
Kontributor Pare-Pare, Darwiaty Ambo Dalle

Penulis

BARRU, KOMPAS.com - Diduga karena sopir mengantuk, truk bernomor polisi DD 8971 OL menabrak tiga rumah di jalan poror Makassar-Pare, Kelurahan Palanro, Kecamatan Mallusetasi, Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan.

Truk yang dikemudikan Onding ini mengangktu 13 ton kopra dalam 190 karung. Insiden terjadi pada pukul 04.00 Wita, Jumat (27/12/2013).

Setelah menabrak rumah, truk keluar badan jalan. Sedangkan rumah yang ditabrak mengalami rusak berat dan bahkan sebagian dindingnya roboh.

"Saya sempat mendengar suara gaduh cukup keras. Saat itulah saya terbangun dan keluar melihat kondisi. Ternyata rumah diseruduk truk. Kejadiannya bersamaan dengan hujan deras," kata Azis, salah satu pemilik rumah, Jumat siang.

Meski rumahnya mengalami kerusakan cukup parah, Azis mengaku memilih berdamai dengan pemilik truk yang berasal dari Kabupaten Polewali Mandar, Sulawesi Barat. "Pemilik truk sudah siap mengganti kerugian kami," kata dia.

Dihubungi terpisah, pemilik truk, Andi Ganefo, mengatakan siap mengganti kerugian warga yang diakibatkan kecerobohan sopir truknya. "Saat ini baru ditaksir kerugiannya," kata dia.

Ganefo mengatakan kerugian juga dia alami akibat insiden ini. Kopra yang diangkut truk, misalnya, berhamburan dan sebagian bahkan tergenang air. Ganefo menyebutkan dia rugi Rp 30 juta karena kecelakaan tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com