Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beri Dukungan ke Mantan Wabup Sadewo dalam Pilkada Banyumas, PAN Merapat ke PDI-P

Kompas.com - 04/06/2024, 12:13 WIB
Fadlan Mukhtar Zain,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

BANYUMAS, KOMPAS.com - Partai Amanat Nasional (PAN) mendukung kader PDI-P sekaligus mantan Wakil Bupati Banyumas, Sadewo Tri Lastiono sebagai Bakal Calon Bupati Banyumas, Jawa Tengah.

Sekretaris DPD PAN Banyumas Fany Ardianto mengatakan, DPP PAN sudah mengeluarkan rekomendasi untuk Sadewo Tri Lastiono sebagai bakal calon bupati.

Baca juga: Caleg PDI-P di Banyumas Mundur akibat Sistem Komandate, KPU Klarifikasi

"Untuk Pilkada Banyumas 2024, Tim Pilkada DPP PAN menyetujui dan merekomendasi Sadewo Tri Lastiono sebagai bakal calon Bupati Banyumas," kata Fany saat melalui pesan singkat, Selasa (4/6/2024).

Fany mengatakan, surat rekomendasi tersebut sudah diserahkan oleh pengurus DPD PAN Banyumas kepada pengurus DPC PDI-P Banyumas, Senin (3/6/2024) sore.

Unsur pimpinan DPD PAN diterima langsung oleh pimpinan DPC PDI-P, termasuk Sadewo Tri Lastiono yang kini menjabat sebagai Bendahara DPC PDI-P.

"Tugas kami adalah menyampaikan surat rekomendasi dari DPP kepada nama yang direkomendasikan. Karena nama tersebut adalah kader dan juga pengurus DPC PDI-P, maka surat tersebut kami sampaikan lewat jalur kelembagaan antarpartai," jelas Fany.

Dalam pertemuan itu, menurut Fany, juga dibicarakan mengenai rencana koalisi dalam pilkada nanti.

"Kami membicarakan juga perihal kerja sama antarpartai, terlebih semakin dekatnya pilkada dan PAN sudah mengeluarkan rekomendasi kepada kader terbaik PDI-P sebagai bakal calon bupati," ujar Fany.

Terpisah, Ketua DPC PDI-P Banyumas dr Budhi Setiawan mengatakan, surat rekomendasi tersebut sifatnya pribadi yang ditujukan kepada Sadewo Tri Lastiono.

Dalam surat rekomendasi itu, kata Budhi, PAN memberikan kebebasan kepada bakal calon bupati yang direkomendasikan untuk menentukan pasangannya.

PDI-P sendiri sampai saat ini belum memutuskan calon yang akan diusung dalam Pilkada Banyumas.

Baca juga: Pejabat Kemenkop-UKM Saefudin Ikut Ramaikan Pilkada Banyumas, Daftar ke PKB dan Gerindra

"Kalau di PDI-P masih tahap penjaringan, belum ada keputusan siapa yang bakal mendapatkan rekomendasi. Apakah mereka yang ikut mendaftar atau yang lain, diharapkan (rekomendasi turun kepada) yang mengikuti tahap penjaringan," kata Budhi.

Untuk bacabup, ada tiga nama yang mendaftar melalui PDI-P, yaitu Sadewo Tri Lastiono, istri mantan Bupati Banyumas Erna Sulistyawati dan Karsono.

Budhi mengatakan, PDI-P yang memiliki kursi terbanyak dengan jumlah 17 ini, membuka pintu kerja sama dengan seluruh partai.

"Kami terbuka, siapa pun diajak untuk bersama-sama. Perkara siapa nanti yang mendapat rekomendasi si A atau si B, sementara ini belum bisa diketahui, karena masih tahap penjaringan," ujar Budhi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita Tatik, Dua Dekade Jualan Gerabah Saat Grebeg Besar Demak

Cerita Tatik, Dua Dekade Jualan Gerabah Saat Grebeg Besar Demak

Regional
BNPB Pasang EWS dengan CCTV di Sungai Berhulu dari Gunung Marapi

BNPB Pasang EWS dengan CCTV di Sungai Berhulu dari Gunung Marapi

Regional
PPDB SMA/SMK Dibuka Malam Ini, Pj Gubernur Banten Ultimatum Tak Ada Titip Menitip Siswa

PPDB SMA/SMK Dibuka Malam Ini, Pj Gubernur Banten Ultimatum Tak Ada Titip Menitip Siswa

Regional
Kasus Ayah Bunuh Anak di Serang, Warga Lihat Pelaku Kabur Bawa Golok dengan Bercak Darah

Kasus Ayah Bunuh Anak di Serang, Warga Lihat Pelaku Kabur Bawa Golok dengan Bercak Darah

Regional
4 Orang Tewas Ditabrak Mobil Elf di Aceh Timur, Ini Kronologinya

4 Orang Tewas Ditabrak Mobil Elf di Aceh Timur, Ini Kronologinya

Regional
Pilkada Salatiga Rawan Politik Uang, Gerindra Sebut Elektabilitas Tinggi Tak Jaminan Terpilih

Pilkada Salatiga Rawan Politik Uang, Gerindra Sebut Elektabilitas Tinggi Tak Jaminan Terpilih

Regional
Sebelum Bunuh Anaknya, Pria di Serang Banten Sempat Minta Dibunuh

Sebelum Bunuh Anaknya, Pria di Serang Banten Sempat Minta Dibunuh

Regional
Berantas Judi Online, Ponsel Aparat di Polres Bengkulu Utara Diperiksa

Berantas Judi Online, Ponsel Aparat di Polres Bengkulu Utara Diperiksa

Regional
KAI Tanjungkarang Tutup Perlintasan Sebidang Liar di Martapura

KAI Tanjungkarang Tutup Perlintasan Sebidang Liar di Martapura

Regional
Ayah di Serang Bunuh Balitanya yang Tidur Pulas, Ada Sang Ibu dan Kakak di TKP

Ayah di Serang Bunuh Balitanya yang Tidur Pulas, Ada Sang Ibu dan Kakak di TKP

Regional
Butuh Uang untuk Judi Online, Remaja 14 Tahun Curi Sepeda Motor

Butuh Uang untuk Judi Online, Remaja 14 Tahun Curi Sepeda Motor

Regional
Mengintip Persiapan Warga Kalibeji Semarang untuk Sambut Jokowi, Lembur Kerja Bakti Selama 4 Hari

Mengintip Persiapan Warga Kalibeji Semarang untuk Sambut Jokowi, Lembur Kerja Bakti Selama 4 Hari

Regional
Santri Tewas Terseret Arus Sungai Saat Bersihkan Alat Potong Hewan

Santri Tewas Terseret Arus Sungai Saat Bersihkan Alat Potong Hewan

Regional
'Long Weekend', Kunjungan Wisatawan di Magelang Naik 5 Kali Lipat

"Long Weekend", Kunjungan Wisatawan di Magelang Naik 5 Kali Lipat

Regional
Soal Pilkada Solo, Gusti Bhre: Masih Fokus Pura Mangkunegaran

Soal Pilkada Solo, Gusti Bhre: Masih Fokus Pura Mangkunegaran

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com