Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sepekan Setelah Lebaran, Harga Bawang Merah di Tingkat Petani Brebes Rp 50.000 per Kg

Kompas.com - 17/04/2024, 21:44 WIB
Tresno Setiadi,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

BREBES, KOMPAS.com - Hingga sepekan setelah Lebaran, harga bawang merah di tingkat petani di Kabupaten Brebes, Jawa Tengah tembus Rp 50.000 per kilogram (kg), Rabu (17/4/2024).

Asosiasi Bawang Merah Indonesia (ABMI) menyebut, kenaikan harga bahkan terjadi secara nasional sejak H-10 Lebaran dan sempat tembus Rp 70.000 per kg dari sebelumnya Rp 17.000 per kg.

Baca juga: Telaga Jonge di Yogyakarta: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Salah satu petani bawang merah di Kabupaten Brebes, Sugeng (41) mengaku baru saja panen bawang merah di lahan seluas dua hektar.

Kali ini, hasil panennya terjual Rp 47.000 per kg. Sedangkan pada panen sebelumnya sekitar Rp 45.000 per kg.

"Sekarang infonya sudah naik lagi, Rp 50.000 per kilo. Penyebabnya karena sekarang pasokan sedikit, jarang yang panen," kata Sugeng, kepada kompas.com, Rabu (17/4/2024).

Ketua ABMI Dian Alex Chandra menyebut, tingginya harga disebabkan karena dua faktor.

Pertama, baru-baru ini banyaknya tanaman bawang merah yang terendam banjir hingga gagal panen di berbagai daerah sentra di pantura Jawa.

"Salah satu penyebab karena ada banjir di wilayah pantura Jawa, dimana ada 7.500 hektare lahan terdampak. Dari jumlah itu 2.500 hektare di antaranya puso gagal panen. Padahal harusnya saat-saat jelang Lebaran panen. Karena kosong maka harga mahal," kata Alex.

Selain itu, cuaca yang tidak stabil juga turut mempengaruhi hasil produksi bawang merah. Kondisi demikian terjadi hampir merata di daerah penghasil bawang merah.

"Cuaca ekstrim ada panas ada hujan maka pengaruhi produksi. Per hektar yang biasanya cabut basah sampai 20 ton atau 11-12 ton bawang potong sekarang hanya 6-7 ton per hektar," kata Alex.

Alex menyebut, harga bawang merah mulai mengalami kenaikan pada H-10 Lebaran dari Rp 17.000 sampai Rp 20.000 per kg menjadi Rp 25.000 per kg.

Kemudian pada H-4 Lebaran naik lagi menjadi Rp 50.000 per kg, dan pada H-3 sampai H+2 Lebaran naik di angka Rp 70.000 per kg.

Alex menyebut kenaikan bawang juga terjadi secara nasional. Ia mencontohkan salah satunya harga bawang di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta.

"H-10 Lebaran kelihatan sekali naiknya di angka Rp 25.000. Tertinggi H-3 Rp 70.000 di Pasar Kramat Jati. H+2 juga masih bertahan Rp 70.000 per kg," kata Alex.

Sebelumnya, ungkap Alex, Champion Bawang Merah Indonesia dari Dirjen Hortikultura Kementan juga telah berupaya menstabilkan harga dengan mengirimkan bawang merah di Pasar Induk Kramat Jati Jakarta.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

'May Day', Buruh di Jateng Akan Demo Besar di Semarang

"May Day", Buruh di Jateng Akan Demo Besar di Semarang

Regional
Nobar Timnas Bareng Sandiaga di Solo, Gibran: Tak Bicara Politik

Nobar Timnas Bareng Sandiaga di Solo, Gibran: Tak Bicara Politik

Regional
Satgas Cartenz Duga KKB Penyerang Rumah Polisi dan Polsek Homeyo Kelompok Keni Tipagau

Satgas Cartenz Duga KKB Penyerang Rumah Polisi dan Polsek Homeyo Kelompok Keni Tipagau

Regional
Status Kepegawaian Belum Jelas, PPDI Kebumen Curhat ke Bupati

Status Kepegawaian Belum Jelas, PPDI Kebumen Curhat ke Bupati

Regional
Kesal 'Di-prank', Seorang Pemuda Aniaya Kakeknya

Kesal "Di-prank", Seorang Pemuda Aniaya Kakeknya

Regional
Nelayan di Merauke Papua Temukan Mayat dengan Kepala Sudah Terpisah

Nelayan di Merauke Papua Temukan Mayat dengan Kepala Sudah Terpisah

Regional
Gibran Tanggapi soal DPRD Singgung Pembangunan Masjid Sriwedari Belum Selesai dalam Rapat Paripurna

Gibran Tanggapi soal DPRD Singgung Pembangunan Masjid Sriwedari Belum Selesai dalam Rapat Paripurna

Regional
Tak Nafkahi Anak Setelah Bercerai, Pria di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Tak Nafkahi Anak Setelah Bercerai, Pria di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Regional
UTBK-SNBT Dimulai, 10 Peserta di Lampung Tak Bawa Surat Keterangan Lulus

UTBK-SNBT Dimulai, 10 Peserta di Lampung Tak Bawa Surat Keterangan Lulus

Regional
Bukit Rhema Gereja Ayam Gratiskan Tiket untuk Timnas U-23 Indonesia, Promo Selama Setahun

Bukit Rhema Gereja Ayam Gratiskan Tiket untuk Timnas U-23 Indonesia, Promo Selama Setahun

Regional
PHRI Solo Kecewa Status Internasional Bandara Adi Soemarmo Dicabut

PHRI Solo Kecewa Status Internasional Bandara Adi Soemarmo Dicabut

Regional
Satpam di Agam Ditemukan Tewas, Sejumlah Bagian Tubuh Hilang

Satpam di Agam Ditemukan Tewas, Sejumlah Bagian Tubuh Hilang

Regional
Bayi di Lebak Banten Diserang Monyet Liar, Perut korban Robek karena Gigitan

Bayi di Lebak Banten Diserang Monyet Liar, Perut korban Robek karena Gigitan

Regional
Perahu Terbalik Diterjang Ombak, Seorang Nelayan Hilang di Perairan Nusakambangan

Perahu Terbalik Diterjang Ombak, Seorang Nelayan Hilang di Perairan Nusakambangan

Regional
MenPAN-RB: Presiden Larang Pemda Buat Aplikasi Baru, Persulit Masyarakat

MenPAN-RB: Presiden Larang Pemda Buat Aplikasi Baru, Persulit Masyarakat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com