Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Momen Chengbeng dan Idul Fitri Picu Lonjakan Penumpang di Depati Amir

Kompas.com - 08/04/2024, 13:06 WIB
Heru Dahnur ,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

BANGKA, KOMPAS.com - Momen sembahyang kubur atau chengbeng yang dilakoni etnis Tionghoa serta Idul Fitri 1445 H untuk umat Muslim, memicu terjadinya lonjakan penumpang di Bandara Depati Amir, Pangkalpinang, Kepulauan Bangka Belitung.

Eksekutif GM Bandara Depati Amir, M Adiwiyatno mengatakan, lonjakan penumpang diawali dengan adanya chengbeng, kemudian berlanjut dengan momen arus mudik Idul Fitri.

"Ada dua momen berbeda dengan waktu yang berbeda yakni chengbeng dan lebaran," kata Adiwiyatno di posko bandara, Senin (8/4/2024).

Adi menuturkan, puncak arus penumpang yang hendak merayakan chengbeng tercatat pada akhir Maret 2024 yang mencapai 5.000 orang lebih.

Meningkat dari penerbangan hari biasa yang berkisar 4.000-an penumpang. Selanjutnya, pada 3 April 2024 sudah masuk pantauan arus mudik Lebaran Idul Fitri.

Baca juga: Belitong Chinese International Festival 2024 Diadakan Bersamaan dengan Chengbeng

Lonjakan penumpang secara signifikan tercatat pada H-4 sebanyak 7.146 orang, naik 48 persen dari tahun sebelumnya 4.814 orang.

Kemudian, pada H-3 jumlah penumpang di Bandara Depati Amir naik 27 persen dari tahun sebelumnya 4.982 menjadi 6.314 orang.

"Sampai saat ini kondisi arus mudik ramai lancar. Memang kemarin sempat delay, karena faktor cuaca. Penumpang sudah dapat kompensasi," ujar Adiwiyatno.

Pada arus mudik kali ini sebanyak dua maskapai yakni Lion Air dan Garuda telah mengajukan penerbangan tambahan dengan rute Jakarta-Bangka-Palembang.

Adi mengimbau, para calon penumpang datang lebih awal dan membawa barang seperlunya.

Kelebihan barang bawaan selain membutuhkan waktu, juga akan dikenakan biaya tambahan. "Datanglah lebih awal agar tidak terjadi penumpukan," ujar dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Soal Pengantin Perempuan Ternyata Lelaki, Sekda Halsel Sempat Panggil Kades

Soal Pengantin Perempuan Ternyata Lelaki, Sekda Halsel Sempat Panggil Kades

Regional
[POPULER NUSANTARA] Cerita Keluarga Korban Pesawat Jatuh di BSD | Wanita Tampar Polisi di Makassar Ditahan

[POPULER NUSANTARA] Cerita Keluarga Korban Pesawat Jatuh di BSD | Wanita Tampar Polisi di Makassar Ditahan

Regional
3 Kurir Bawa 3 Kg Sabu Ditangkap di Semarang, Diminta Kirim Narkoba dari Medsos

3 Kurir Bawa 3 Kg Sabu Ditangkap di Semarang, Diminta Kirim Narkoba dari Medsos

Regional
Saat Markas OPM di Maybrat Dikuasai TNI, Sempat Terjadi Baku Tembak

Saat Markas OPM di Maybrat Dikuasai TNI, Sempat Terjadi Baku Tembak

Regional
Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada ke PSI, Sekda Kota Semarang Ungkap Alasannya

Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada ke PSI, Sekda Kota Semarang Ungkap Alasannya

Regional
Umat Buddha di Candi Borobudur Lantunkan Doa Perdamaian Dunia, Termasuk untuk Palestina

Umat Buddha di Candi Borobudur Lantunkan Doa Perdamaian Dunia, Termasuk untuk Palestina

Regional
Pasangan Sesama Jenis Menikah di Halmahera Selatan Ditangkap, Polisi: Antisipasi Amukan Warga

Pasangan Sesama Jenis Menikah di Halmahera Selatan Ditangkap, Polisi: Antisipasi Amukan Warga

Regional
Bentrokan Warga di Kupang, 3 Rumah Rusak, 2 Sepeda Motor Rusak dan Sejumlah Orang Luka

Bentrokan Warga di Kupang, 3 Rumah Rusak, 2 Sepeda Motor Rusak dan Sejumlah Orang Luka

Regional
Deklarasi Maju Pilkada Lombok Barat, Farin-Khairatun Naik Jeep Era Perang Dunia II

Deklarasi Maju Pilkada Lombok Barat, Farin-Khairatun Naik Jeep Era Perang Dunia II

Regional
Begal Meresahkan di Semarang Dibekuk, Uangnya untuk Persiapan Pernikahan

Begal Meresahkan di Semarang Dibekuk, Uangnya untuk Persiapan Pernikahan

Regional
Resmikan Co-working Space BRIN Semarang, Mbak Ita Sebut Fasilitas Ini Akan Bantu Pemda

Resmikan Co-working Space BRIN Semarang, Mbak Ita Sebut Fasilitas Ini Akan Bantu Pemda

Kilas Daerah
Penertiban PKL di Jambi Ricuh, Kedua Pihak Saling Lapor Polisi

Penertiban PKL di Jambi Ricuh, Kedua Pihak Saling Lapor Polisi

Regional
Pria di Kudus Aniaya Istri dan Anak, Diduga Depresi Tak Punya Pekerjaan

Pria di Kudus Aniaya Istri dan Anak, Diduga Depresi Tak Punya Pekerjaan

Regional
Setelah PDI-P, Ade Bhakti Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada di PSI

Setelah PDI-P, Ade Bhakti Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada di PSI

Regional
Soal 'Study Tour', Bupati Kebumen: Tetap Dibolehkan, tapi...

Soal "Study Tour", Bupati Kebumen: Tetap Dibolehkan, tapi...

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com