Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nenek yang Tertimbun Longsor di Sentul Bogor Ditemukan Meninggal Dunia

Kompas.com - 30/03/2024, 11:18 WIB
Afdhalul Ikhsan,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi


BOGOR, KOMPAS.com - Setelah melakukan pencarian enam hari, tim SAR gabungan akhirnya menemukan jasad Anah, nenek 70 tahun yang tertimbun longsor di Kampung Babakan Rawahaur, Desa Sentul, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Kabid Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor, Adam Hamdani mengatakan, korban ditemukan dengan jarak kurang lebih 15 kilometer dari titik nol atau titik awal korban hilang tertimbun di depan rumahnya.

Ia ditemukan dalam keadaan meninggal dunia pada Jumat (29/3/2024) pukul 16.20 WIB.

"Korban diketemukan oleh warga yang sedang memancing di pinggir sungai yang berlokasi di Perum Kristal Garden Residance, Kelurahan Ciriung, Kecamatan Cibinong. Korban langsung dievakuasi dan dibawa ke RSUD Cibinong," kata Adam, saat dihubungi, Sabtu (30/3/2024).

Baca juga: Longsor Setelah Hujan Deras di Sentul Bogor, Satu Orang Hilang Tertimbun

Adam mengatakan, awalnya, tim langsung mencari di sekitar lokasi longsor tepatnya di rumah yang berada di pinggir sungai.

Saat itu, Anah tidak ditemukan di reruntuhan longsoran tebing yang menerjang rumahnya tersebut.

Dari analisa, korban tertimbun longsor lebih dulu lalu hanyut terbawa derasnya arus Sungai Cikeas.

Rumah yang diterjang longsor itu diisi empat jiwa, ayah, anak, ibu, dan nenek. Saat kejadian, mereka sedang berbuka puasa.

Ayah ikut terbawa arus tetapi berhasil menyelamatkan diri. Ia keluar reruntuhan longsor pas ketika sudah berada di air sungai.

Sementara sang anak atas nama Ajid (42) tertimpa material longsor hingga mengalami luka-luka, patah tulang di bagian leher.

Ajid juga selamat setelah berhasil keluar dan selanjutnya dievakuasi ke RSUD Cibinong.

"Kami sudah cari hingga dasar bangunan tetapi korban (Anah) tidak ditemukan waktu kejadian itu, Minggu (24/3/2024) pukul 19.40 WIB. Upaya pencarian melalui metode penyisiran darat dan air," ujar dia.

Adam menyebut bahwa selama proses pencarian, tim SAR gabungan mengalami kendala cuaca buruk di sekitar lokasi.

Pencarian pun sudah dimulai dari titik 0 di Jembatan Merah Babakan Rawa Haur sampai ke Jembatan Anggada yang berjarak 5 kilometer.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

'May Day', Buruh di Jateng Akan Demo Besar di Semarang

"May Day", Buruh di Jateng Akan Demo Besar di Semarang

Regional
Nobar Timnas Bareng Sandiaga di Solo, Gibran: Tak Bicara Politik

Nobar Timnas Bareng Sandiaga di Solo, Gibran: Tak Bicara Politik

Regional
Satgas Cartenz Duga KKB Penyerang Rumah Polisi dan Polsek Homeyo Kelompok Keni Tipagau

Satgas Cartenz Duga KKB Penyerang Rumah Polisi dan Polsek Homeyo Kelompok Keni Tipagau

Regional
Status Kepegawaian Belum Jelas, PPDI Kebumen Curhat ke Bupati

Status Kepegawaian Belum Jelas, PPDI Kebumen Curhat ke Bupati

Regional
Kesal 'Di-prank', Seorang Pemuda Aniaya Kakeknya

Kesal "Di-prank", Seorang Pemuda Aniaya Kakeknya

Regional
Nelayan di Merauke Papua Temukan Mayat dengan Kepala Sudah Terpisah

Nelayan di Merauke Papua Temukan Mayat dengan Kepala Sudah Terpisah

Regional
Gibran Tanggapi soal DPRD Singgung Pembangunan Masjid Sriwedari Belum Selesai dalam Rapat Paripurna

Gibran Tanggapi soal DPRD Singgung Pembangunan Masjid Sriwedari Belum Selesai dalam Rapat Paripurna

Regional
Tak Nafkahi Anak Setelah Bercerai, Pria di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Tak Nafkahi Anak Setelah Bercerai, Pria di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Regional
UTBK-SNBT Dimulai, 10 Peserta di Lampung Tak Bawa Surat Keterangan Lulus

UTBK-SNBT Dimulai, 10 Peserta di Lampung Tak Bawa Surat Keterangan Lulus

Regional
Bukit Rhema Gereja Ayam Gratiskan Tiket untuk Timnas U-23 Indonesia, Promo Selama Setahun

Bukit Rhema Gereja Ayam Gratiskan Tiket untuk Timnas U-23 Indonesia, Promo Selama Setahun

Regional
PHRI Solo Kecewa Status Internasional Bandara Adi Soemarmo Dicabut

PHRI Solo Kecewa Status Internasional Bandara Adi Soemarmo Dicabut

Regional
Satpam di Agam Ditemukan Tewas, Sejumlah Bagian Tubuh Hilang

Satpam di Agam Ditemukan Tewas, Sejumlah Bagian Tubuh Hilang

Regional
Bayi di Lebak Banten Diserang Monyet Liar, Perut korban Robek karena Gigitan

Bayi di Lebak Banten Diserang Monyet Liar, Perut korban Robek karena Gigitan

Regional
Perahu Terbalik Diterjang Ombak, Seorang Nelayan Hilang di Perairan Nusakambangan

Perahu Terbalik Diterjang Ombak, Seorang Nelayan Hilang di Perairan Nusakambangan

Regional
MenPAN-RB: Presiden Larang Pemda Buat Aplikasi Baru, Persulit Masyarakat

MenPAN-RB: Presiden Larang Pemda Buat Aplikasi Baru, Persulit Masyarakat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com