Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akses Jalan Sulit, Distribusi Logistik Pemilu di Palopo Pakai Kendaraan "Off Road"

Kompas.com - 14/02/2024, 04:13 WIB
Amran Amir,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

PALOPO, KOMPAS.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palopo, Sulawesi Selatan, mendistribusikan logistik ke empat tempat pemungutan suara (TPS) terjauh dan tersulit pada Selasa (13/2/2024).

Distribusi dilakukan pada pagi hari dengan harapan logistik tiba di TPS pada siang atau sore hari.

Ketua KPU Kota Palopo, Irwandi Djumadin mengatakan logistik pemilu tersebut akan dikirim ke Kelurahan Peta, Kecamatan Sendana, Kota Palopo.

Baca juga: TPS di Rancabali Bandung Didirikan di Lokasi Rawan Banjir

“Keempat TPS tersebut masing-masing 1 TPS di Kampung Tandung, 1 TPS di Kampung Rante Pangala dan 2 TPS di Kampung Menjana, untuk 4 TPS tersebut dilepas pagi karena medan untuk menuju ke lokasi jauh dan sulit dijangkau,” kata Irwandi Djumadin, saat dikonfirmasi di kantor KPU Kota Palopo, Selasa (13/2/2024)

Dia mengatakan ada 323 pemilih yang terdaftar di TPS-TPS tersebut. 

“Selain jauh, kondisi jalan untuk sampai ke lokasi jalannya belum diaspal atau pengerasan jalan, melainkan masih jalan tanah yang melewati tebing, pendakian, penurunan, melewati area berhutan dan di pegunungan. Jadi jika turun hujan juga rawan terjadi longsor,” ucap Irwandi.

Untuk sampai di lokasi, distribusi logistik Pemilu 2024 harus menggunakan kendaraan roda empat jenis hardtop atau off road. Selain karena kondisi jalan di daerah tersebut juga tidak ada akses komunikasi internet.

“Karena sulit dijangkau dengan kendaraan biasa maka harus menggunakan kendaraan khusus seperti Hardtop atau off Road karena kita membawa logistik yang harus dijaga keamanannya dari berbagai factor ancaman,” ujar Irwandi.

Pj Walikota Palopo, Asrul Sani mengatakan soal akses komunikasi atau internet pihaknya sudah melakukan antisipasi dari awal dengan berkoordinasi jajaran Pemerintah Kota Palopo serta pihak provider komunikasi.

“Koordinasi kami sudah berjalan di lokasi dari pemerintah kecamatan, kelurahan, RT dan RW dan terkait dengan jaringan kami sudah koordinasi juga dan teman-teman dari Telkom siap mendukung. Bahkan kami juga melibatkan kerjasama dengan teman-teman dari Orari untuk mensuport daerah-daerah yang jaringannya lemah,” tutur Asrul Sani.

Asrul Sani berharap pelaksanaan pemilu di Kota Palopo dapat berjalan sukses.

“Kita semua berharap pelaksanaan Pemilu 2024 berjalan aman, damai dan sukses tanpa ada kendala, jika ada kendala mohon kita semua saling koordinasi,” harap Asrul.

Distribusi logistik Pemilu 2024 dikawal aparat TNI dan Polres Kota Palopo, serta Bawaslu dengan menggunakan kendaraan roda dua atau trail guna menghindari hal yang tidak diinginkan.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Gempa M 4,7 di Boalemo Dipicu Aktivitas Lempeng Laut Sulawesi Utara

Gempa M 4,7 di Boalemo Dipicu Aktivitas Lempeng Laut Sulawesi Utara

Regional
Direktur PT Info Solusi Net Ditahan, 'Mark Up' Harga Langganan Internet Desa di Muba, Kerugian Negara Rp 27 Miliar

Direktur PT Info Solusi Net Ditahan, "Mark Up" Harga Langganan Internet Desa di Muba, Kerugian Negara Rp 27 Miliar

Regional
Mayat yang Ditemukan di Trotoar Simpang Sentul Bogor Diduga Korban Tawuran, Ditemukan Luka Sobek di Punggung

Mayat yang Ditemukan di Trotoar Simpang Sentul Bogor Diduga Korban Tawuran, Ditemukan Luka Sobek di Punggung

Regional
Pergerakan Tanah di Cianjur Meluas, 2 Kampung Diungsikan

Pergerakan Tanah di Cianjur Meluas, 2 Kampung Diungsikan

Regional
Cerita Rukijan, Tujuh Tahun Menanti Kabar Anaknya di Depan Pintu Pagar Rumah Mertua...

Cerita Rukijan, Tujuh Tahun Menanti Kabar Anaknya di Depan Pintu Pagar Rumah Mertua...

Regional
Ada Belatung di Nasi Kotak Pesanan, Rumah Makan Padang di Ambon Dipasangi Garis Polisi

Ada Belatung di Nasi Kotak Pesanan, Rumah Makan Padang di Ambon Dipasangi Garis Polisi

Regional
Mengenal Festival Rimpu Mantika, Upaya Pelestarian Kekayaan Budaya Bima

Mengenal Festival Rimpu Mantika, Upaya Pelestarian Kekayaan Budaya Bima

Regional
Terekam CCTV, Begini Detik-detik Penembakan Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto

Terekam CCTV, Begini Detik-detik Penembakan Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto

Regional
Longsor Terjang Lebong Bengkulu, Jalur Lintas Putus, Satu Mobil Masuk Jurang

Longsor Terjang Lebong Bengkulu, Jalur Lintas Putus, Satu Mobil Masuk Jurang

Regional
Dikira Ikan, Pemancing di Kalsel Malah Temukan Mayat yang Tersangkut Mata Kail

Dikira Ikan, Pemancing di Kalsel Malah Temukan Mayat yang Tersangkut Mata Kail

Regional
Geger Penemuan Mayat Pria di Bogor, Tergeletak di Trotoar Dekat Simpang Sentul

Geger Penemuan Mayat Pria di Bogor, Tergeletak di Trotoar Dekat Simpang Sentul

Regional
Kronologi Penembakan di Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Diduga Tolak Bayar Parkir

Kronologi Penembakan di Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Diduga Tolak Bayar Parkir

Regional
Perkosa Siswi SMP, Pria 19 Tahun di Buru Selatan Ditangkap

Perkosa Siswi SMP, Pria 19 Tahun di Buru Selatan Ditangkap

Regional
Kepala Bayi Terpisah Saat Persalinan, Polresta Banjarmasin Bentuk Tim Penyelidikan

Kepala Bayi Terpisah Saat Persalinan, Polresta Banjarmasin Bentuk Tim Penyelidikan

Regional
Tim SAR Gabungan Cari 1 Korban Tertimbun Longsor di Buntao Toraja Utara

Tim SAR Gabungan Cari 1 Korban Tertimbun Longsor di Buntao Toraja Utara

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com