Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bermasalah dengan Pacar dan Tak Diperhatikan Orangtua, Mahasiswa di Kupang Gantung Diri

Kompas.com - 12/02/2024, 10:35 WIB
Sigiranus Marutho Bere,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - DASB (23), mahasiswa yang tinggal di Kelurahan Bakunase 2, Kecamatan Kota Raja, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), tewas setelah ditemukan gantung diri.

Dia melakukan aksi tersebut menggunakan tali nilon di teras belakang rumah yang ditempatinya, Sabtu (10/2/2024) malam. 

"Dia selama ini tinggal dengan bibinya. Dia berasal dari Kota Soe, Kabupaten Timor Tengah Selatan, NTT," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Kepolisian Daerah NTT Komisaris Besar Polisi Ariasandy, Minggu (11/2/2024) petang.

Baca juga: Diduga Stres Diputus Pacar, Seorang Siswa SMA di Sikka Ditemukan Tewas Gantung Diri di Kantin Sekolah

Ariasandy menuturkan, kejadian itu bermula ketika sepupu DASB yang bernama FPKBP alias Fred (15) tiba di rumah mereka pada Sabtu malam sekitar 20.45 Wita.

Tiba di rumah, Fred langsung menuju ke teras belakang. Dia lalu melihat ada celana yang tergantung.

Fred lantas menyalakan senter di telepon selulernya. Fred terkejut melihat DASB sedang tergantung dengan kondisi leher terikat tali nilon berwarna putih. 

Fred menginformasikan kepada keluarga dan polisi.

Polisi yang tiba di lokasi sekitar pukul 21.20 Wita menurunkan DASB dan memeriksa kondisi fisiknya.

"Saat diperiksa, DASB masih bisa diselamatkan, sehingga anggota bersama warga langsung membawanya ke Rumah Sakit Bhayangkara (RSB) Titus Uly Kupang, menggunakan mobil patroli Polsek Oebobo," kata Ariasandy.

Baca juga: Seorang Petani di Pulau Sebatik Tewas Gantung Diri Usai Didiagnosis Sakit Jantung

"DASB ditangani oleh dokter jaga bersama tim medis lainnya. Sekitar 20 menit kemudian, dokter katakan DASB sudah meninggal dunia,"sambungnya.

Berdasarkan keterangan saksi BMB (55) yang merupakan bibi DASB lanjut Ariasandy, diketahui DASB mengalami depresi dan selalu bertingkah aneh.

Penyebabnya karena hubungan asrama antara DASB dengan pacarnya. 

"Selain permasalahan dengan pacarnya, DASB juga kurang mendapatkan perhatian dari orangtua kandung yang berada di Timor Leste," kata Ariasandy.

Keluarga menerima kematian DASB sebagai musibah dan menolak otopsi jenazah. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Regional
Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Regional
Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Regional
Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Regional
Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Regional
5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

Regional
Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Regional
Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Regional
Deputi 1 KSP Febry Calvin Tetelepta Daftar Jadi Cagub Maluku dari PDI-P

Deputi 1 KSP Febry Calvin Tetelepta Daftar Jadi Cagub Maluku dari PDI-P

Regional
Speedboat Terbakar di Perairan Gili Trawangan, Kapten Alami Luka Bakar

Speedboat Terbakar di Perairan Gili Trawangan, Kapten Alami Luka Bakar

Regional
Polisi Ungkap Kasus Wanita Tewas di Kampar, Ternyata Dibunuh Mantan Suaminya karena Perselingkuhan

Polisi Ungkap Kasus Wanita Tewas di Kampar, Ternyata Dibunuh Mantan Suaminya karena Perselingkuhan

Regional
Bangka Belitung Rekrut 235 Anggota PPK, Digaji Rp 2,5 Juta

Bangka Belitung Rekrut 235 Anggota PPK, Digaji Rp 2,5 Juta

Regional
Korupsi 200 Ton Beras, Eks Wali Kota Tual Ditahan Polisi

Korupsi 200 Ton Beras, Eks Wali Kota Tual Ditahan Polisi

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com