Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PDI-P Kota Semarang Buat 38 Posko untuk Menangkan Ganjar-Mahfud, Termasuk Tim Cyber

Kompas.com - 29/11/2023, 15:50 WIB
Muchamad Dafi Yusuf,
Khairina

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - DPC PDI Perjuangan Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng) mengaktifkan 38 posko pemenangan yang tersebar di beberapa lokasi jelang 76 hari menuju Pemilu 2024. 

Puluhan posko tersebut nantinya akan digunakan untuk memenangkan pasangan Capres-Cawapres nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD (Ganjar-Mahfud). 

Baca juga: Ganjar-Mahfud Belum Dijadwalkan Kampanye ke Kota Semarang, Ini Penjelasan PDI-P

Sekretaris DPC PDI-P Kota Semarang Kadarlusman mengatakan, setiap calon legislatif dari PDI-P diwajibkan membuat posko pemenangan Ganjar-Mahfud. 

"Posko itu nanti digunakan untuk memenangkan calon legislatif dan pilpres 2024," jelasnya saat dikonfirmasi via telepon, Rabu (29/11/2023).

Posko-posko tersebut nantinya juga akan digunakan sebagai markas untuk pengawalan Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kota Semarang. 

"Ada 38 posko kemenangan terus diteruskan lagi juga posko pengamanan dan pengawalan di tingkat TPS," ujar pria yang akrab disapa Pilus tersebut. 

Baca juga: Cak Imin: Amin Bisa Menang di Jatim, Kecuali Daerah Basis PDI-P

Dia menjelaskan, semua persiapan dan pergerakan yang dilakukan DPC PDI-P Kota Semarang sudah disiapkan, serta dilakukan sejak jauh-jauh hari. 

"Itu ada semuanya dan pergerakan sudah kita lakukan jauh-jauh hari," imbuh dia.

Selain tim yang berada di lapangan, DPC PDI-P Kota Semarang juga menyiapkan tim cyber. Nantinya, tim cyber akan dikelola oleh para calon legislatif. 

"Tim cyber ini juga backup untuk pilpres juga. Jadi kita semua bergerak double gardan," ujar Pilus.

 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com