Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lagi, Densus 88 Tangkap Tiga Terduga Teroris di Lombok

Kompas.com - 23/10/2023, 17:24 WIB
Fitri Rachmawati,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Densus 88 Mabes Polri kembali menangkap 3 orang terduga teroris di wilayah Desa Rumak, Kabupaten Lombok Barat, NTB.

Penangkapan ini terjadi pada Senin (23/10/2023) sekitar pukul 11. 00 Wita.

"Benar ada penangkapan oleh densus 88 terhadap 3 orang terduga teroris di Dusun Rumak Barat Utara, Desa Rumak, Lombok Barat, " ujar Kabid Humas Polda NTB, Kombes Pol Arman Asmara Syarifuddin di ruangannya, Senin (23/10).

Baca juga: Kapolri Sebut Kelompok Teroris Kini Duet dengan Jaringan Narkoba

Arman mengatakan, penangkapan dilakukan Densus 88. Pihak Polda sama sekali tidak tahu siapa saja tiga orang yang ditangkap tersebut, semuanya merupakan kewenangan Densus 88.

"Ketiganya dibawa ke ruang tahanan Mapolda NTB untuk diperiksa, kapan akan dibawa ke Jakarta itu kewenangan Densus 88, termasuk inisial ketiganya juga kami tidak tahu," jelas Arman.

Terkait dengan status NTB mulai bergeser dari zona merah kasus terorisme, Kabid Humas Polda NTB menegaskan hal itu bisa dipertahankan.

Masyarakat harus tanggap dan memberi informasi jika ada yang mencurigakan di sekitar mereka atau lingkungannya.

"Yang penting masyarakat kita selalu awas dan waspada, jika ada hal yang mencurigakan dan ada indikasi terorisme untuk segera melapor," katanya.

Baca juga: Ketika Gibran Bercerita Solo Pernah Disebut Kota Penghasil Teroris di Hadapan Umat Buddha

Arman mengatakan, dalam dua bulan terakhir tercatat 8 orang terduga teroris yang diamankan Densus 88 di wilayah NTB.

"Bulan ini saja 6 orang, masing-masing 2 teroris ditangkap di wilayah Lombok Timur, 1 orang dari wilayah Sumbawa Barat dan 3 orang dari Lombok Barat," katanya.

Dari pantauan Kompas.com, sejumlah tim Densus 88 masih berada di Mapolda NTB, menunggu pemeriksaan awal tiga terduga teroris tersebut.

Mereka juga melarang wartawan mengambil aktivitas mereka di sekitar ruang tahanan Polda NTB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gibran Tanggapi soal DPRD Singgung Pembangunan Masjid Sriwedari Belum Selesai dalam Rapat Paripurna

Gibran Tanggapi soal DPRD Singgung Pembangunan Masjid Sriwedari Belum Selesai dalam Rapat Paripurna

Regional
Tak Nafkahi Anak Setelah Bercerai, Pria di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Tak Nafkahi Anak Setelah Bercerai, Pria di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Regional
UTBK-SNBT Dimulai, 10 Peserta di Lampung Tak Bawa Surat Keterangan Lulus

UTBK-SNBT Dimulai, 10 Peserta di Lampung Tak Bawa Surat Keterangan Lulus

Regional
Bukit Rhema Gereja Ayam Gratiskan Tiket untuk Timnas U-23 Indonesia, Promo Selama Setahun

Bukit Rhema Gereja Ayam Gratiskan Tiket untuk Timnas U-23 Indonesia, Promo Selama Setahun

Regional
PHRI Solo Kecewa Status Internasional Bandara Adi Soemarmo Dicabut

PHRI Solo Kecewa Status Internasional Bandara Adi Soemarmo Dicabut

Regional
Satpam di Agam Ditemukan Tewas, Sejumlah Bagian Tubuh Hilang

Satpam di Agam Ditemukan Tewas, Sejumlah Bagian Tubuh Hilang

Regional
Bayi di Lebak Banten Diserang Monyet Liar, Perut korban Robek karena Gigitan

Bayi di Lebak Banten Diserang Monyet Liar, Perut korban Robek karena Gigitan

Regional
Perahu Terbalik Diterjang Ombak, Seorang Nelayan Hilang di Perairan Nusakambangan

Perahu Terbalik Diterjang Ombak, Seorang Nelayan Hilang di Perairan Nusakambangan

Regional
MenPAN-RB: Presiden Larang Pemda Buat Aplikasi Baru, Persulit Masyarakat

MenPAN-RB: Presiden Larang Pemda Buat Aplikasi Baru, Persulit Masyarakat

Regional
Monyet Liar Serang Bayi di Lebak Banten, Korban Terluka Parah Pada Bagian Perut

Monyet Liar Serang Bayi di Lebak Banten, Korban Terluka Parah Pada Bagian Perut

Regional
Terdampak Abu Vulkanik Gunung Ruang, Bandara Djalaluddin Gorontalo Ditutup Sementara

Terdampak Abu Vulkanik Gunung Ruang, Bandara Djalaluddin Gorontalo Ditutup Sementara

Regional
Kenang Brigadir RAT, Keluarga di Manado Gantung Seragam Polisi Milik Almarhum di Teras Rumah

Kenang Brigadir RAT, Keluarga di Manado Gantung Seragam Polisi Milik Almarhum di Teras Rumah

Regional
Mengenal Ritual Adat Murok Jerami di Bangka Tengah

Mengenal Ritual Adat Murok Jerami di Bangka Tengah

Regional
Tertipu Dukun Pengganda Uang, Petani di OKU Timur Merugi Rp 48 Juta

Tertipu Dukun Pengganda Uang, Petani di OKU Timur Merugi Rp 48 Juta

Regional
Mantan Gubernur, Bupati, dan Mantan Dubes RI untuk Turki Daftar Bacagub NTB ke Kantor PKB

Mantan Gubernur, Bupati, dan Mantan Dubes RI untuk Turki Daftar Bacagub NTB ke Kantor PKB

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com