Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Kapolres Jayapura Menikahkan Dinas 6 Anggotanya di Dusun Sagu...

Kompas.com - 27/09/2023, 17:34 WIB
Roberthus Yewen,
Farid Assifa

Tim Redaksi

SENTANI, KOMPAS.com - Kepolisian Resor (Polres) Jayapura memiliki cara unik untuk menikahkan dinas atau sidang Badan Pembantu Penasehat Perkawinan Perceraian dan Rujuk (BP4R) kepada anggota kepolisian yang ada di Polres Jayapura, Papua.

Cara unik yang dilakukan Polres Jayapura adalah melakukan pernikahan dinas kepada enam pasangan anggota polisi Polres Jayapura di dusun sagu Kampung Sereh, Distrik Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua, Rabu (27/9/2023).

“Kami lakukan sidang BP4R kepada enam pasangan anggota polisi yang bertugas di Polres Jayapura, sekaligus mereka menanam pohon sagu,” kata Kapolres Jayapura AKBP Fredrickus W A Maclarimboen kepada wartawan, Rabu.

Baca juga: Kronologi Ibu 2 Anak di Jayapura Dibunuh Pria yang Baru Dikenal, Sempat Lari Minta Tolong

Perwira yang juga Founder Colo Sagu ini mengatakan, pernikahan dinas di dusun sagu ini adalah salah satu bentuk upaya mengangkat dan melestarikan pangan lokal, terutama sagu sebagai salah satu makanan pokok di Papua.

“Nikah dinas ini kita lakukan di dusun sagu sebagai upaya membantu mempromosikan tentang dusun sagu sebagai salah satu tempat yang representatif dalam melaksanakan berbagai kegiatan,” ungkap Fredrickus.

Kegiatan ini juga merupakan ajang mempromosikan dan melestarikan budaya lokal serta tempat-tempat wisata yang ada di Kabupaten Jayapura.

Hutan sagu di Kampung Sereh, merupakan salah satu tempat wisata di Kabupaten Jayapura.

“Kita ikut mendukung pelestarian pangan lokal seperti sagu, tetapi juga mempromosikan dusun sagu sebagai salah satu tempat wisata di Kabupaten Jayapura,” ujarnya.

Fredrickus mengharapkan, dengan pelaksanaan sidang BP4R di dusun sagu ini bisa menjadi motivasi yang lain dan menjadi acuan untuk melaksanakan berbagai kegiatan agar pengelola dusun sagu bisa menyiapkan fasilitas umum sebagai penunjang.

Baca juga: Ibu 2 Anak di Jayapura Dibunuh Pria yang Baru 2 Bulan Dikenalnya

"Dalam konteks filosofi, sagu merupakan tanaman yang tumbuh lurus dan penyedia air bisa menghidupkan tanaman lain di sekitar, tentunya dengan tekad yang lurus komitmen yang lurus dalam membangun rumah tangga kita harapkan bisa diterapkan atau belajar dari pohon sagu," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jaringan Pengiriman Motor Bodong ke Vietnam Dibongkar, Pelakunya Warga Demak

Jaringan Pengiriman Motor Bodong ke Vietnam Dibongkar, Pelakunya Warga Demak

Regional
Pemkab Aceh Barat Bangun 600 Jamban untuk Warga Miskin

Pemkab Aceh Barat Bangun 600 Jamban untuk Warga Miskin

Regional
8 Orang Meninggal akibat DBD di Solo, Mengapa Kasusnya Masih Tinggi?

8 Orang Meninggal akibat DBD di Solo, Mengapa Kasusnya Masih Tinggi?

Regional
Balita 7 Bulan di Bima Jadi Korban Penculikan

Balita 7 Bulan di Bima Jadi Korban Penculikan

Regional
Aturan Baru PPDB SMP di Banyumas 2024, Tak Boleh Lagi Numpang KK

Aturan Baru PPDB SMP di Banyumas 2024, Tak Boleh Lagi Numpang KK

Regional
Kurir Sabu 2,5 Kilogram Ditangkap di Magelang, Buron dari Jaringan Aceh-Jawa

Kurir Sabu 2,5 Kilogram Ditangkap di Magelang, Buron dari Jaringan Aceh-Jawa

Regional
16 Pekerja Migran Nonprosedural Terdampar di Pulau Kosong Nongsa

16 Pekerja Migran Nonprosedural Terdampar di Pulau Kosong Nongsa

Regional
Jokowi: Harus Relokasi, Tak Mungkin Pembangunan di Jalur Bahaya Marapi

Jokowi: Harus Relokasi, Tak Mungkin Pembangunan di Jalur Bahaya Marapi

Regional
Sopir Mobil yang Terbakar di Banyumas Masih Misterius, Sempat Terekam Berjalan Santai Menjauhi TKP

Sopir Mobil yang Terbakar di Banyumas Masih Misterius, Sempat Terekam Berjalan Santai Menjauhi TKP

Regional
Pemkab Kediri Alokasikan Dana Hibah Rp 5 Miliar, Mas Dhito: Komitmen Tuntaskan PTSL

Pemkab Kediri Alokasikan Dana Hibah Rp 5 Miliar, Mas Dhito: Komitmen Tuntaskan PTSL

Regional
Kunjungi Korban Banjir Lahar Dingin di Sumbar, Jokowi Bagikan Sembako

Kunjungi Korban Banjir Lahar Dingin di Sumbar, Jokowi Bagikan Sembako

Regional
Masuk Musim Kemarau, 80 KK di Semarang Kekurangan Air Bersih

Masuk Musim Kemarau, 80 KK di Semarang Kekurangan Air Bersih

Regional
Bocah 14 Tahun di Bali Diperkosa 3 Pria Dewasa di Hotel, Korban Kenal Pelaku di Medsos

Bocah 14 Tahun di Bali Diperkosa 3 Pria Dewasa di Hotel, Korban Kenal Pelaku di Medsos

Regional
Viral, Unggahan Website Resmi Pemkot Posting Berita Wali Kota Semarang Maju Pilkada, Ini Penjelasan Kominfo

Viral, Unggahan Website Resmi Pemkot Posting Berita Wali Kota Semarang Maju Pilkada, Ini Penjelasan Kominfo

Regional
Tak Diizinkan Mancing, Pelajar SMP di Kalbar Nekat Bunuh Diri dengan Senapan Angin

Tak Diizinkan Mancing, Pelajar SMP di Kalbar Nekat Bunuh Diri dengan Senapan Angin

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com